Untuk dudukan, New BMW 530i Opulence dilengkapi pelapis berbalut Leather 'Dakota' dengan jahitan pada panel instrumen dalam Sensatec dan trim interior baru dari trim Fine-wood, serta ash trunkwood open-pored dengan highlight trim finisher Pearl Chrome.
Pada bagian control display sudah terpasang layar 12,3 inci sebagai standar, yang dilengkapi dengan kontrol baru pada konsol tengah.
Tidak hanya itu, sistem canggih BMW Operating System 7 juga sudah disamatkan untuk mengontrol kendaraan, serta fungsi infotainment, komunikasi, dan navigasi.
Bicara kelapangan, baik dari ruang kepala dan kaki tidak ada masalah, untuk orang dewasa dengan tinggi 168-175 cm masih cukup nyaman, begitu pula pada baris kedunya.
Apalagi ditambah dengan Air Conditioner (AC) dan USB port yang disematakan, akan semakin membuat penumpang di baris kedua nyaman.
Untuk menambah kemewahan, Roller sunblind pada jendela samping belakang juga sudah disemakan untuk kepentingan privasi.
Baca juga: Stok Mitsubishi Xpander di Jateng Terbatas, Mulai Inden
Bagi Anda yang berniat meminang New BMW 530i Opulence, ditawarkan dengan harga Rp. 1.279.000.000.
Dan jika Anda ingin melihat kendaraan ini secara langsung bisa datang ke gelaran Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) di Jiexpo Kemayoran yang berlangsung dari tanggal 15 April - 25 April 2021.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.