Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Akhir Tahun, Mulai Banyak yang Cari Mobil Bekas

Kompas.com - 19/11/2020, 16:21 WIB
Aprida Mega Nanda,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pandemi Covid-19 yang belum juga usai sedikit banyak berpengaruh pada penjualan mobil di Tanah Air. Walaupun banyak alami penurunan, namun masih ada konsumen yang memutuskan untuk membeli mobil.

Joni Gunawan, pebisnis mobil seken di WTC Mangga Dua mengatakan, meski belum menunjukan angka normal, namun penjualan mobil bekas perlahan mulai naik.

Baca juga: Performa Layanan Bus, Buy The Service Masih di Bawah 50 Persen

“Apalagi di saat pandemi seperti ini banyak orang takut untuk naik transportasi umum, jadi mereka lebih baik membeli mobil dengan harga yang murah karena ada kebutuhan,” ujar Joni saat ditemui Kompas.com, Rabu (19/11/2020), di Jakarta Utara.

Mobil bekas di WTC Mangga DuaKOMPAS.com/Aprida Mega Nanda Mobil bekas di WTC Mangga Dua

Senior Manager Bursa Mobil Bekas WTC Mangga Dua Herjanto Kosasih, juga memprediksi bahwa penjualan mobil bekas akan terus naik menjelang akhir tahun. Apalagi ditambah dengan libur panjang natal dan tahun baru, di mana masyarakat biasanya memilih untuk berlibur atau pulang kampung.

Baca juga: Yamaha Suntik Mati R6, Kecuali Versi Balap

“Karena khawatir naik transportasi umum di masa pandemi, selain itu juga mahal jika harus naik pesawat, kereta dan lain-lain, cenderung pilih naik mobil saja. Lebih aman, biaya lebih murah dan setelah itu bisa digunakan untuk aktivitas lainnya juga,” ucap Herjanto.

Sejak Oktober, Herjanto mengaku penjualan mobil bekas sudah mulai membaik, terutama untuk segmen mobil murah berkonfigurasi tujuh penumpang.

“Masyarakat sekarang orientasinya sudah mau akhir tahun untuk liburan, paling di laku saat ini mobil dengan 7 seater selain murah kabinnya juga lapang,” ujar Herjanto.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau