Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rincian Biaya Perawatan Baleno Hatchback Hingga 100.000 Km

Kompas.com - 23/08/2020, 17:21 WIB
Stanly Ravel,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tak hanya menawarkan keiritan bahan bakar serta harga paling terjangkau saja, Suzuki juga mengklaim bila Baleno Hatchback memiliki biaya perawatan yang termurah dibandingkan kompetitornya.

Seperti diketahui, Suzuki meluncurkan Baleno Hatchback dalam dua versi, yakni dengan transmisi manual dan otomatis.

Dari banderol harganya, untuk manual saat ini dipasarkan Rp 230 juta, sementara yang matik mencapai Rp 242,5 juta.

Lalu bagimana dengan detail rincinan perhitungan biaya kepemilikannua. Berdasarkan data yang diterima Kompas.com, untuk pemakaian hingga 100.000 Km atau biasa diraih sampai dengan 5 tahun pemakaian, maintenance cost Baleno Hatchback varian matik yang Kompas.com jajal mencapai Rp 7.688.200.

Baca juga: Menguji Efisiensi BBM Suzuki Baleno Hatchback

Suzuki Baleno Hatchback FaceliftKOMPAS.COM/STANLY RAVEL Suzuki Baleno Hatchback Facelift

Untuk detailnya, pada Km 1.000 atau pengecekan perdana Suzuki masih mengratiskan biaya, artinya konsumen tidak perlu mengeluarkan uang sepeser pun.

Pada perawatan kedua yang jatuh di Km 10.000 atau setelah pemakaian enam bulan, dan yang dikeluarkan konsumen sebesar Rp 289.500.

Berlanjut keperawatan berkala ketiga pada 20.000 km dengan biaya Rp 526.300, sementara berikutnya di Km 30.000 kisaranya sama dengan perawatan kedua, yakni sebesar Rp 289.500.

Namun pada perawatan berkala kelima, atau pada 40.000 Km, biaya yang dikeluarkan cukup tinggi mengingat banyaknya part yang diganti, yaitu Rp 1.306.000.

Suzuki Baleno Hatchback FaceliftKOMPAS.COM/STANLY RAVEL Suzuki Baleno Hatchback Facelift

Masuk di 50.000 Km yang biasanya jatuh jelang pemakaian tiga tahun, ongkos yang dikeluarkan sebesar Rp 289.500, sedangkan berikutnya di 60.000 Km sebesar Rp 879.900. dan Rp 663.500 di Km 70.000.

Baca juga: Kabin Suzuki Baleno Hatchback yang Minim Sentuhan Baru

Pada usia empat tahun, atau setelah menempuh jaraka 80.000 km, dana yang dikeluarkan kembali tinggi, yakni Rp 1.900.300, dan Rp 663.500 di Km 90.000.

Terakhir menempuh jarak pemakian 100.000 Km pada usia lima tahun pemakaian, ongkos yang dikeluarkan pemilik Baleno Hatchback sebesar Rp 879.900.

Dari segi perhitungan ini, bisa dibagi bila pemilik Baleno Hatchback matik cukup menyisihkan uang sebesar Rp 128.136 setiap bulannya. Bila ingin lebih didetailkan lagi, tinggal dibagi dengan hitungan hari.

Suzuki Baleno Hatchback FaceliftKOMPAS.COM/STANLY RAVEL Suzuki Baleno Hatchback Facelift

Selama 30 hari, konsumen harus menyisihkan setiap harinya sebesar Rp 4.271, atau bila ingin dibulatkan sekaligus sebesar Rp 5.000 setiap harinya untuk biaya perawatan selama 5 tahun kepemilikan Baleno Hatchback.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau