Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mitsubishi Eclipse Cross, SUV Kompak Berlimpah Fitur

Kompas.com - 16/08/2020, 09:49 WIB
Dio Dananjaya,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.comMitsubishi Eclipse Cross merupakan salah satu medium SUV yang memiliki fitur terlengkap di kelasnya. Tak heran mobil ini jadi pilihan menarik bagi Anda yang mencari mobil berkapasitas 5 orang dengan harga Rp 400 jutaan sampai Rp 500 jutaan.

Tersedia banyak fitur keselamatan di Eclipse Cross, mulai dari rem ABS+EBD, kamera mundur, sensor parkir, Stability Control, Hill Start Assist, rem parkir elektrik, Idling Stop System, Forward Collision Mitigation, serta Lane Departure Warning.

Di interior, juga tersedia Head Up Display yang bisa diatur brightness dan sudut kemiringannya, serta Eco Mode untuk menjaga efisiensi selama berkendara. Namun sayang SUV ini belum memiliki fitur kamera 360.

Baca juga: Jelang Peluncuran, Hyundai Sowan Bawa Ioniq dan Kona Elektrik ke Luhut

Test Drive Mitsubishi Eclipse CrossKompas.com/Dio Test Drive Mitsubishi Eclipse Cross

Namun fitur paling menarik di SUV ini bagi kami adalah Active Cruise Control (ACC) yang mulai jamak di mobil kelas Rp 500 jutaan ke atas.

Di Eclipse Cross, fitur ini mulai bisa bekerja di kecepatan minimal 30 kpj. Anda bisa langsung mengaktifkannya dengan memencet tombol cruise control seperti biasa.

Bedanya, fitur ACC memungkinkan Anda untuk mengiuti kecepatan kendaraan di depan sampai berhenti total. Jadi fitur ini akan sangat membantu Anda saat melewati jalan macet dan merayap.

Baca juga: Bahaya, Jangan Isap Vape di Mobil Selama Mengemudi

Test Drive Mitsubishi Eclipse CrossKompas.com/Dio Test Drive Mitsubishi Eclipse Cross

Saat mobil berhenti, fitur Auto Hold akan aktif, dan secara otomatis ACC akan berhenti beroperasi. Untuk mengaktifkannya, Anda tinggal melanjutkan dengan menggeser tombol cruise control ke bawah.

Jarak antar kendaraan juga bisa disetel sesuai keinginan. Hal ini cukup berguna, mengingat kondisi lalu lintas di Indonesia, khususnya Jakarta yang terbilang padat. Mengatur jarak terlalu dekat, mobil berpotensi mengerem mendadak dan membuat penumpang tidak nyaman.

Hal menarik lainnya, yakni fitur Active Yaw Control (AYC). Fitur ini sudah terintegrasi dengan sistem pengereman yang membuat mobil tetap stabil dibawa bermanuver.

Baca juga: Mobil Bekas Harga Belasan Juta Rupiah, Bisa Dapat Lancer hingga Accord

Mitsubishi Eclipse Cross mengisi pasar SUV Mitsubishi di IndonesiaKompas.com/Setyo Adi Mitsubishi Eclipse Cross mengisi pasar SUV Mitsubishi di Indonesia

Bisa dibilang ini merupakan fitur turunan dari Lancer Evolution, yang berguna saat pengemudi ingin melakukan manuver yang cepat. Maka seketika terasa ada sedikit pengereman di roda depan.

Contohnya, saat belok ke kanan, maka ban depan sebelah kiri akan direm agar mobil tetap stabil. Alhasil Anda bisa terhindar dari potensi understeer dan mobil tetap melaju stabil di jalurnya.

Perlu diingat, fitur ini hanya berguna saat mobil melakukan manuver ekstrem. Saat berbelok dengan lembut, misal di jalan tol atau di jalan biasa fitur ini tidak bekerja.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau