Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Catat, Pendaftaran Program SIM Gratis di DKI Dibuka 25 Juni 2020

Kompas.com - 22/06/2020, 13:22 WIB
Penulis Ari Purnomo
|

JAKARTA, KOMPAS.com - Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74 Bhayangkara pada 1 Juli, Kepolisian Republik Indonesia (Polri) mengadakan program pembuatan SIM gratis.

Program khusus bagi pemohon yang lahir pada 1 Juli ini akan dilaksanakan serentak di seluruh wilayah Indonesia pada 1 Juli bertepatan dengan HUT Bhayangkara.

Untuk wilayah DKI Jakarta, pendaftaran program ini akan mulai dibuka pada 25 Juni 2020 dan berakhir 30 Juni 2020.

Bagi warga yang lahir pada 1 Juli dan sudah memenuhi persyaratan untuk membuat SIM atau melakukan perpanjangan, bisa langsung mendaftar pada saat waktu pendaftaran.

Baca juga: Mobil Baru Obral Diskon Besar, Harga Mobil Bekas Jadi Anjlok?

Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo mengatakan, program ini memberikan keringan kepada warga atau pemohon yang lahir pada 1 Juli berupa pembebasan biaya Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP).

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

LAHIR TANGGAL 1 JULI DAPAT KERINGANAN PERPANJANGAN & PEMBUATAN SIM A DAN C WILAYAH POLDA METRO JAYA . Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-74, Ditlantas Polda Metro Jaya bekerja sama dengan PT. Bank Rakyat Indonesia, Tbk. menyelenggarakan: - Khusus Yang Lahir Tanggal 1 Juli pelayanan perpanjangan dan pembuatan SIM baru khusus SIM A & C pembayaran PNBP didukung oleh Bank BRI Pendaftaran mulai tanggal 25 s.d 30 Juni 2020 Jumlah kuota: - Baru: 200 SIM - Perpanjangan: 300 SIM . Persyaratan: 1. E-KTP asli & foto copy 2. Lulus tes kesehatan 3. Lulus ujian teori & praktik (SIM Baru) 4. SIM asli (Proses Perpanjangan) . Lokasi pendaftaran & pelaksanaan pelayanan di SATPAS Polda Metro Jaya Jl. Daan Mogot KM 11 Jakarta Barat *Catatan: Wajib patuhi protokol kesehatan Covid-19 #HariBhayangkaraKe74

Sebuah kiriman dibagikan oleh DIVISI HUMAS POLRI (@divisihumaspolri) pada 20 Jun 2020 jam 10:34 PDT

“Bagi pemohon yang lahir 1 Juli mendapatkan keringanan perpanjangan dan pembuatan SIM A dan C di wilayah Polda Metro Jaya. Ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke 74,” ujarnya kepada Kompas.com, Senin (22/6/2020).

Sambodo menambahkan, dengan keringanan ini bukan berarti tidak ada pembayaran untuk biaya PNBP. Tetapi, PNBP dibiayai oleh pihak ketika yang digandeng oleh Polri, yakni Bank BRI.

“Biaya PNBP tetap ada, tetapi yang membayar pihak ketiga yakni Bank BRI,” tuturnya.

Baca juga: Mitos atau Fakta, Mobil yang Dipakai Wanita Lebih Terawat Dibanding Pria?

Untuk pendaftarannya, Sambodo mengatakan akan dilakukan di kantor Satpas Polda Metro Jaya Jalan Daan Mogot KM 11 Jakarta Barat.

“Pendaftaran akan berlangsung mulai 25 sampai dengan 30 Juni di kantor Satpas Polda Metro Jaya mulai pukul 08.00 WIB, termasuk untuk lokasi pelayanan pembuatan SIMnya,” ucapnya.

pemohon SIM di Solo mengikuti tes kesehatan rohani atau tes psikologi, Senin (9/3/2020).Ari Purnomo pemohon SIM di Solo mengikuti tes kesehatan rohani atau tes psikologi, Senin (9/3/2020).

Halaman Selanjutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com