Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Transformasi Nissan GT-R, dari Sedan Mewah Jadi Mobil Sport Buas

Kompas.com - 05/04/2020, 08:42 WIB
Ruly Kurniawan,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Jaksa Agung RI Arminsyah meninggal dunia dalam insiden kecelakaan lalu lintas tunggal di Tol Jagorawi KM 13 pada Sabtu (4/4/2020).

Dalam laporannya, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus menyebut bahwa peristiwa naas yang berlangsung sangat cepat itu terjadi pada pukul 14.24 WIB.

Korban mengendarai Nissan GT-R R35 dari arah selatan di jalur cepat. "Kemudian mobil menabrak pembatas jalan dan seketika mobil terbakar," ujar dia.

Baca juga: Mengemudikan Nissan GT-R R35 Butuh Kemampuan Khusus

Nissan GT-R kecelakaan di jalan Tol JagorawiIstimewa Nissan GT-R kecelakaan di jalan Tol Jagorawi

Meski belum diungkapkan secara detail kronologisnya, mobil yang dikenakan korban terkenal dengan kekuatan yang buas. Bahkan, Nissan GT-R jadi salah satu mobil legenda di antara para pecinta sportcar.

Namun jika melihat riwayat dari kendaraan tersebut, ada fakta menarik. Identitas Nissan GT-R sebelum menjelma jadi "Godzilla", yakni sedan mewah. Saat itu, namanya adalah Nissan Skyline.

Prince Skyline GT-BKOMPAS.com/Ruly Prince Skyline GT-B

Prince Skyline GT-B (1965)

Generasi pertama dari Nissan Skyline muncul pada 1965 di bawah naungan Prince Motor Company. Dinamakan Prince Skyline GT-B, mobil merupakan varian performa tinggi dari Prince Skyline yang kali pertama dikenalkan di tahun 1957.

Dibekali mesin berkapasitas 1.988 cc 6 silinder, mobil mampu menghembuskan tenaga maksimum sebesar 125 dk dengan torsi puncak 167 Nm.

Berbeda jauh jika membandingkan dengan varian standarnya yang dibekali mesin 1.500 cc 4 silinder. Prince Skyline Deluxe hanya mampu menghasilkan tenaga maksimum 60 dk.

Prince Skyline GT-B bisa disebut sebagai pembuka jalan reputasi Nissan GT-R di lintasan balap.

Baca juga: Tenaga Nissan GT-R R35 Buas, Bisa Tembus 315 kpj

Skyline 2000GT-RIstimewa Skyline 2000GT-R

C10 Skyline 2000GT-R (1969)

Empat tahun berselang, usai Nissan-Datsun mengakusisi Prince Motor Company di 1966, lahirlah generasi kedua dari Skyline GT-R dengan kode sasis PGC10.

Dibekali mesin 1.990 cc 6 silinder yang mampu menghempaskan tenaga sebesar 162 dk dan torsi 176 Nm, model ini punya dua varian. Yaitu, sedan 4-pintu dan dua pintu.

Hanya saja, untuk Nissan Skyline C10 dua pintu menggunakan sasis beda, KPGC10. Mobil diperkenalkan pada tahun 1971 atau tiga tahun setelah varian 4-pintu mengaspal.

Skyline GT-R R32KOMPAS.com/Ruly Skyline GT-R R32

Skyline GT-R R32 (1989)

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau