Sektor dapur pacu pada Civic Hatchback RS tak ubahnya dengan tipe-tipe sebelumnya, bagian ini memang tak mendapat koreksi dari Honda. Asupan tenaganya masih ditopang mesin turbo 1.500 cc VTEC dengan Earth Dreams Technology.
Mesin tersebut mampu memproduksi tenaga sebesar 173 Ps atau 170,6 tk pada 5.500 tpm dan torsi sebesar 22,4 kg.m pada putaran rpm yang sama. Bermodalkan tenaga tersebut, Honda mengklaim Civic Hatchback tak hanya responsif di putaran bawah, namun juga "galak" di tarikan atas.
Safety
Mengimbangi performanya, Honda pun tak luput menyertakan ragam fitur keamanan terkini untuk melindungi pengendara dan penumpang. Semua fiturnya masih sama dengan varian sebelumnya.
Baca juga: Jadi Rival BR-V, Honda Santai Hadapi Kehadiran Suzuki XL7
Mulai dari enam airbag, Hill Start Assist, Vehicle Stability Assist, sistem pengereman Anti-lock Braking System (ABS) + Electronic Brake-force Distribution (EBD) + Brake Assist (BA), Brake Override System, hingga Emergency Stop Signal.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.