Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jajal Singkat Agya 1.2L Terbaru di Ancol (1)

Kompas.com - 30/04/2017, 09:24 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Model dengan varian baru bermesin 1.2L dari Agya, jadi andalan PT Toyota Astra Motor (TAM) hadir di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017. Disebut-sebut dibangun dengan beraga perubahan signifikan, Agya terbaru cukup mengundang rasa penasaran untuk dijajal.

Masih dalam momen pameran otomotif IIMS 2017, Toyota memberi kesempatan rekan jurnalis untuk merasakan first impression dari produk terbarunya. Meski hanya sedikit waktu yang diberikan, tapi cukuplah untuk sekedar berkenalan.

Kenyamanan

Pada sesi singkat ini, redaksi KompasOtomotif berkesempatan untuk menjajal Agya 1.2 tipe G transmisi otomatis. Pertama kali membuka pintu bagian pengemudi, kesan “naik kelas” sudah mulai terasa dengan ambience kabin kombinasi warna hitam dan abu-abu.

Masuk dan duduk di kursi pengemudi, badan langsung menempel pada jok dan tubuh tidak kepayahan untuk beradaptasi. Ini bisa jadi karena jenis bangku new semi-bucket seat yang disematkan. Menyesuaikan posisi berkendara, tempat duduk juga bisa di geser maju dan mundur, dengan sudut sandaran yang juga bisa diatur (reclining).

Beberapa fitur yang disematkan juga bisa menambah kenyamanan, seperti salah satunya new steering switch, yang bisa diperasikan oleh jari sebelah kiri. Artinya lingkar kemudi saat ini disematkan tombol-tombol untuk mengoperasikan head unit.

Menjajal duduk dibangku penumpang, dengan tinggi 170 dan badan cukup lebar (bobot 95 kg) ruang kaki cukup lebar, dalam kondisi pengemudi dan penumpang bagian depan sudah menemukan posisi terbaiknya. Artinya sisa ruang yang diberikan kepada penumpang baris kedua tidak terasa sesak, walaupun saat itu kondisiya hanya berdua di kursi belalang.

Ghulam/KompasOtomotif New Agya.

Kekedapan

Mulai menyalakan mesin dengan memutar kunci kontak yang sudah berteknologi immobilizer, suara mesin tidak mengganggu telinga, cukup kedap. Ternyata kekedapan kabin ini juga terasa ketika mobil mulai jalan, di mana suara gesekan ban dengan permukaan aspal tidak terlalu menembus kabin.

Menariknya lagi, ketika melalui jalan yang tidak begitu rata dan cenderung rusak, Agya terbaru ini juga tidak seperti “kaleng kerupuk” yang terasa ringkih dan menimbulkan bunyi di sana-sini. Getaran mobil juga tidak mengusik pengemudi dan penumpang di dalam mobil ketika berkendara.

Memang, pengujian kenyamanan akan lebih pas, jika New Agya diajak menjelajah lebih lama dengan jarak yang cukup jauh, atau juga menggunakannya di tengah kemacetan Jakarta. Di atas kertas, dari tes yang dilakukan, intensitas kekedapan kabin Agya 61,7 desibel (60 kpj posisi gigi tiga) dan 61,3 desibel (80 kpj di posisi gigi empat).

Untuk curhatan redaksi KompasOtomotif soal performa dan handling Toyota New Agya, mari ikuti tulisan berikutnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau