Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tanda-tanda Dinamo Ampere Mobil Bermasalah

KLATEN, KOMPAS.com - Dinamo ampere atau alternator merupakan perangkat yang berperan mengisi daya aki, sekaligus menjadi penyuplai listrik ke seluruh rangkaian kelistrikan mobil.

Maka dari itu, sebelum perjalanan jauh seperti mudik Lebaran, konsumen wajib memastikan dinamo ampere dalam kondisi prima.

Lantas, apa saja tanda dinamo ampere mobil bermasalah?

Mahfud, pemilik bengkel mobil GK Auto Service Gunung Kidul mengatakan salah satu tanda dinamo ampere mobil bermasalah adalah muncul nyala lampu berlambang baterai di instrument cluster.

“Jika indikator aki mobil menyala di dashboard, itu menandakan ada masalah pada sistem pengisian daya aki,” ucap Mahfud kepada Kompas.com, Senin (17/3/2025).

Mahfud mengatakan, sebagian orang akan mengganti dinamo ampere yang bermasalah. Namun, sebenarnya dinamo ampere bisa diperbaiki dengan melakukan penggantian pada komponen rusaknya saja.

“Di dalam dinamo ampere ada dioda, bila komponen ini rusak maka pengisian daya aki menjadi melemah, komponen ini berfungsi mengubah arus AC ke DC, sehingga sesuai dengan sistem kelistrikan pada mobil,” ucap Mahfud.

Mahfud mengatakan, komponen lain yang berpotensi rusak ketika karbon brush aus. Komponen ini cenderung habis seiring pemakaian.

“Brush berperan mengalirkan listrik ke aki, mereka menjadi penghubung antara stator dan rotor, sehingga ketika brush aus daya listrik tidak akan mengalir ke aki dengan optimal,” ucap Mahfud.

Kerusakan lain juga bisa terjadi, menurut Mahfud, seperti gulungan tembaga pada stator dan rotor putus, IC regulator rusak dan drive bell putus.

“Sedangkan penyebab lampu indikator aki menyala sebenarnya sebagai sistem pengingat saja, ketika arus positif listrik tidak mengalir maka terminal akan menjadi ground sehingga akan membuat indikator aki menyala,” ucap Mahfud.

Maka dari itu, menurut Mahfud, indikator aki bisa saja hidup meski aki baru saja diganti, ketika dinamo yang bermasalah.

https://otomotif.kompas.com/read/2025/03/18/114200015/tanda-tanda-dinamo-ampere-mobil-bermasalah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke