Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Aman Memilih Coolant untuk Radiator Mobil

JAKARTA, KOMPAS.com - Radiator merupakan salah satu komponen krusial dalam sistem pendinginan mesin mobil. Fungsinya yang vital, yaitu menjaga suhu mesin agar tetap stabil, membuat perawatan radiator menjadi hal yang tidak boleh diabaikan oleh pemilik kendaraan.

Salah satu cara terbaik untuk memastikan kinerja radiator tetap optimal adalah dengan rutin memeriksa kondisi dan kualitas coolant yang digunakan.

Menurut Lung Lung, pemilik bengkel spesialis Dokter Mobil, penggunaan coolant yang tepat sesuai spesifikasi pabrikan sangat penting untuk menjaga kondisi radiator dan mencegah kerusakan pada mesin.

"Pastikan coolant baru yang sesuai dengan spesifikasi. Boleh upgrade, kalau downgrade jangan. Saran saya pakai OAT pasti aman," kata Lung Lung kepada Kompas.com belum lama ini.

Ia lantas memberikan saran paling aman, yakni Coolant dengan formula OAT (Organic Acid Technology). OAT coolant menggunakan bahan aditif berbasis asam organik untuk mencegah korosi pada logam-logam yang ada di dalam mesin, seperti aluminium, tembaga, dan besi. Coolant jenis ini dianggap memiliki keunggulan dalam menjaga radiator dari korosi dan pembentukan deposit.

Selain itu, coolant jenis ini biasanya memiliki umur pakai yang lebih panjang dibandingkan dengan coolant konvensional, sehingga lebih efisien dalam jangka panjang. Menggunakan coolant yang sesuai akan membuat pemilik mobil bisa memastikan bahwa radiator berfungsi dengan baik, menjaga suhu mesin tetap stabil, dan menghindari masalah overheating yang bisa merusak komponen mesin lainnya.

Dalam perawatan rutin, penting bagi setiap pengemudi untuk selalu memeriksa level coolant di dalam reservoir dan memastikan tidak ada kebocoran pada sistem pendingin.

Kalau ditemukan penurunan level coolant yang tidak normal, sebaiknya segera lakukan pemeriksaan lebih lanjut untuk menghindari kerusakan yang lebih serius.

Pemilihan coolant yang tepat dan sesuai dengan spesifikasi mobil merupakan kunci dalam menjaga radiator tetap dalam kondisi optimal sehingga performa kendaraan tetap terjaga.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/08/19/104200715/cara-aman-memilih-coolant-untuk-radiator-mobil

Terkini Lainnya

[POPULER OTOMOTIF] Alasan Truk Tidak Seharusnya Berada di Lajur Kanan Jalan Tol | Cara Benar Melakukan Pengereman Mobil Manual di Turunan | Alasan Mazda CX-30 Hanya Punya Jarak Tempuh 200 Km

[POPULER OTOMOTIF] Alasan Truk Tidak Seharusnya Berada di Lajur Kanan Jalan Tol | Cara Benar Melakukan Pengereman Mobil Manual di Turunan | Alasan Mazda CX-30 Hanya Punya Jarak Tempuh 200 Km

Feature
Ducati Luncurkan Panigale V2 Terbaru, Mesin Lebih Kecil dengan Tenaga 120 TK

Ducati Luncurkan Panigale V2 Terbaru, Mesin Lebih Kecil dengan Tenaga 120 TK

News
Fenomena Tabrak Belakang, Pentingnya Selalu Waspada Saat Berkendara

Fenomena Tabrak Belakang, Pentingnya Selalu Waspada Saat Berkendara

Feature
Jangan Berteduh Sembarangan Saat Hujan, Ini Bahayanya

Jangan Berteduh Sembarangan Saat Hujan, Ini Bahayanya

Tips N Trik
Modifikasi Cuma Rp 1 Juta, Tim Balap SMK Naik Podium di Mandalika

Modifikasi Cuma Rp 1 Juta, Tim Balap SMK Naik Podium di Mandalika

Sport
Penyebab Rantai Motor Sering Lepas, Pengendara Wajib Waspada

Penyebab Rantai Motor Sering Lepas, Pengendara Wajib Waspada

Tips N Trik
Isuzu Resmikan Diler ke-112 di Purwakarta

Isuzu Resmikan Diler ke-112 di Purwakarta

Niaga
Cara Mengatasi Kaca Luar Mobil Berembun Saat Kondisi AC Nyala

Cara Mengatasi Kaca Luar Mobil Berembun Saat Kondisi AC Nyala

News
Mengulas Fitur Baru Mitsubishi New Pajero Sport

Mengulas Fitur Baru Mitsubishi New Pajero Sport

Tes
Ini Strategi Maxus, Termasuk Lokasi Diler Pertama di Indonesia

Ini Strategi Maxus, Termasuk Lokasi Diler Pertama di Indonesia

News
Chery Siap Luncurkan Merek Jaecoo ke Indonesia Tahun Depan

Chery Siap Luncurkan Merek Jaecoo ke Indonesia Tahun Depan

News
Belajar dari Kecelakaan di Tol Cipularang, Waktunya Batas Kecepatan Ditegakkan

Belajar dari Kecelakaan di Tol Cipularang, Waktunya Batas Kecepatan Ditegakkan

News
Maxus Mifa 9 Meluncur Akhir Tahun, Bagaimana yang Order di GIIAS 2023?

Maxus Mifa 9 Meluncur Akhir Tahun, Bagaimana yang Order di GIIAS 2023?

News
Kecelakaan Tol Cipularang, Aturan Soal Batas Kecepatan Perlu Ditegakkan

Kecelakaan Tol Cipularang, Aturan Soal Batas Kecepatan Perlu Ditegakkan

News
Kecelakaan di Tol, Begini Cara Klaim Asuransi Jasa Raharja

Kecelakaan di Tol, Begini Cara Klaim Asuransi Jasa Raharja

Tips N Trik
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke