Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Wuling Siapkan Investasi Rp 2 Triliun untuk Jawa Barat

JAKARTA, KOMPAS.com - Pabrikan otomotif asal China, Wuling Motors disebut sudah berkomitmen akan menggelontorkan dana sebesar Rp 2 triliun untuk pengembangan industri mobil listrik di Jawa Barat (Jabar).

Melalui komitmen tersebut, perkembangan elektrifikasi diharapkan bisa makin agresif seraya menambah lapangan kerja untuk wilayah terkait.

Demikian dikatakan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, setelah melakukan kunjungan kerja ke markas Wuling Motor di Kota Liu Zhou, Guangxi, China yang disiarkan dalam Instagram resminya, Jumat (28/7/2023).

"Deal investasi Rp 2 triliun untuk pengembangan industri mobil listrik Wuling di Jawa Barat. Kebetulan Wuling markasnya ada di kota Liu Zhou yang merupakan sister city dengan Kota Bandung," kata dia.

"Dan provinsinya Guangxi adalah sister province dengan Jawa Barat," lanjut Ridwan.

Pada provinsi tersebut, kata dia lagi, populasi mobil listrik sudah mendekati 60 persen. Diharapkan Kota Bandung bisa mencapai hal yang sama sehingga polusi udara makin minim.

"Di Kota Liu Zhou populasi mobil listriknya sudah mendekati 60 persen, tertinggi di dunia. Kotanya bersih dan minim polusi. Tetap semangat berkhidmat untuk masyarakat Jawa Barat," kata dia lagi.

Dewan Eksekutif Tim Akselerasi Pembangunan Gubernur Jawa Barat, Juwanda, menilai bahwa rencana investasi ini akan mendatangkan dampak positif bagi pembangunan dan perekonomian di Jawa Barat.

Dampak besar lainnya, katanya, adalah multiplier effect atau dampak berganda dari kehadiran industri mobil listrik di Jawa Barat, khususnya bagi masyarakat sekitar kawasan industrinya.

"Ini akan berdampak pada bermunculannya perhunian, berkembang atau bertambahnya geliat UMKM, aktivitas perdagangan di pasar atau toko-toko sekitar," kata Juwanda.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/07/28/142100315/wuling-siapkan-investasi-rp-2-triliun-untuk-jawa-barat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke