Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Motor Kolaborasi Triumph-Bajaj Kian Mendekat

JAKARTA, KOMPAS.com - Motor hasil kerjasama antara Triumph dan Bajaj diprediksi akan meluncur pada tahun ini di India. Motor hasil kolaborasi keduanya akan berwujud motor berkubikasi 200cc-750cc.

Greatbiker menyebut kabar terbaru motor tersebut akan berkubikasi sekitar 250cc. Motor akan dibuat di pabrik Bajaj di India dan menggunakan merek Triumph untuk memasarkannya.

Motor tersebut rencananya tak hanya dijual di India tapi secara internasional di banyak negara juga. Kabarnya juga sampai ke negara-negara di Asia Tenggara termasuk Thailand.

Kabar terakhir menyebut motor kolaborasi itu kemungkinan akan disebut Triumph Bonneville 250 atau Triumph Street 250. Motor mengusung mesin 250cc, 1 silinder, dan berpendingin udara.

Ada kemungkinan mesin tersebut dikembangkan dari mesin Bajaj Pulsar, atau yang lebih menarik adalah kemungkinan mesin ini menjadi mesin kolaborasi produksi antara Bajaj dan Triumph.

Jika benar maka motor Triumph 250cc ini difokuskan untuk menjangkau pasar luas dengan harga yang terjangkau. Tujuannya agar bisa diekspor ke pasar global.

Meskipun secara kubikasi kurang besar, tapi kemungkinan akan menjadi lawan Royal Enfield Meteor 350 atau bahkan Honda H'Ness CB350 dan CB350 RS, dengan daya pikat Triumph sebagai nilai jual utama.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/07/08/170100315/motor-kolaborasi-triumph-bajaj-kian-mendekat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke