JAKARTA, KOMPAS.com – PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) sudah memperkenalkan All New Isuzu D-Max sejak GIIAS 2021. Saat itu, D-Max diluncurkan bersamaan dengan saudaranya, yakni mu-X.
PT IAMI sebenarnya mengubah target pasar dari D-Max menjadi khusus untuk komersial. Ada tiga varian D-Max yang ditawarkan, yaitu Single Cabin, Double Cabin, dan Rodeo, ketiganya sudah menggunakan penggerak 4x4 dan hanya tersedia transmisi manual enam percepatan.
Kali ini redaksi Kompas Otomotif mendapatkan kesempatan untuk mengetes D-Max terbaru varian Rodeo dalam beberapa hari. Sebelum membahas bagaimana rasa berkendaranya, mari kita lihat lebih detail pada bagian eksterior.
D-Max yang hadir di Indonesia merupakan generasi terbaru, sehingga tidak desain eksterior yang mirip dengan model sebelumnya. Untuk unit yang kami tes, sudah dipasang berbagai aksesori seperti bumper bull bar, roll bar di bak belakang, dan ban Mud Terrain (M/T).
Bisa dilihat di bagian depan, lampunya kini lebih lancip yang membuat tampilannya lebih modern. Selain itu, pada varian Rodeo juga dilengkapi dengan Day-time Running Light (DRL) yang juga berfungsi sebagai lampu kabut.
Bentuk bumper dari D-Max ini juga baru dengan tampilannya yang terasa lebih ganteng dan gagah. Ditambah model gril yang ukurannya besar dengan ornamen berwarna silver yang bentuknya menyerupai taring.
Beralih ke bagian samping, dimensi D-Max kini lebih panjang, menjadi 5,265 meter. Hal yang bisa dibahas pada bagian samping ini adalah pelek yang berukuran 17 inci berkelir silver dan sudah dilengkapi dengan side step atau foot step yang terbuat dari besi.
Membahas bagian belakangnya, hal yang redaksi sukai adalah model lampunya yang baru. Untuk varian Rodeo, lampu malam dan remnya sudah memakai LED, sedangkan lampu sein dan mundur, masih bohlam.
Meningat dimensinya yang panjang, D-Max Rodeo sudah dilengkapi dengan kamera mundur yang memudahkan pengemudi saat parkir mundur. Untuk kargonya atau ukuran bak dari D-Max ini cukup lega, total kapasitasnya adalah 1.177 liter.
https://otomotif.kompas.com/read/2022/02/08/100200815/bahas-eksterior-all-new-isuzu-d-max-ganteng-dan-gagah