Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Aerox 155 Ditentukan lewat Sayembara

Kompas.com - 10/11/2016, 10:54 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif — Setelah menampilkan banyak produk dalam ajang Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2016 lalu, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menggelar ”sayembara”. Siapa bisa tebak harga Aerox 155, telah disiapkan gadget canggih untuk biker.

Aerox 155 yang menjadi salah satu bintang pameran itu memang belum punya banderol. YIMM memberlakukan semacam tahapan peluncuran untuk model ini. Setelah wujud fisik Aerox 155 nongol, Yamaha lalu menjaring aspirasi soal harga, kemudian motor ini mulai bisa dipesan pada Desember 2016.

Kompetisi ”Tebak Harga!” ini dibagi menjadi dua periode. Konsumen dipersilakan menilai harga jual Aerox 155 mulai 5 November hingga 24 November 2016 melalui akun sosial media Yamaha Motor Indonesia.

Sementara itu, untuk Aerox 155-S Version, tebak harga diberlakukan pada periode yang berbeda, yakni mulai 26 November hingga 20 Desember 2016.

Kompetisi tebak harga ini menantang konsumen untuk secara tepat atau paling dekat menyebutkan banderol sepeda motor baru jagoan Yamaha ini. Disediakan dua Samsung Gear 360 Camera untuk mereka yang berhasil memberikan tebakan angka mendekati harga jual yang ditetapkan Yamaha.

”Kami ingin melihat ekspektasi konsumen untuk harga motor ini. Secara target konsumen, Aerox 155 membidik orang-orang yang sudah mampu membandingkan antara kualitas produk dan harga jualnya,” ujar Mohammad Masykur, Asisten GM Pemasaran YIMM, dalam siaran resmi, Rabu (9/11/2016).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com