Pabrik baru MAI ini menelan investasi sebesar 3,7 miliar yen, berdiri di atas lahan seluas 3,2 hektar dengan luas bangunan saat ini 7.000 meter persegi. Pabrik ini akan digunakan untuk memproduksi forging parts yang ditujukan untuk pasar OEM kendaraan roda empat, seperti crankshaft, connecting rod, propeller shaft dan yoke.
Pabrik yang baru diresmikan ini memiliki kapasitas produksi 2,25 juta unit per tahun untuk produk crankshaft, 4,56 juta unit per tahun untuk produk connecting rod, dan 3,84 juta unit pertahun untuk produk propeller shaft.
Peresmian pabrik baru dilakukan oleh Osamu Tada, Presiden MetalArt Corporation dan Presiden Direktur Astra Otoparts, Hamdhani Dzulkarnaen Salim, serta dihadiri oleh jajaran direksi Astra Otoparts, MetalArt Corporation, dan MetalArt Astra Indonesia.
Sebagai informasi, MetalArt Corporation mendominasi kepemilikan saham MAI mencapai 70 persendan sisanya sebanyak 30 persen dimiliki oleh Astra Otoparts.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.