Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Harga Resmi Neta V-II, Tak Sampai Rp 300 Juta

Kompas.com - 22/05/2024, 16:14 WIB
Gilang Satria,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Neta resmi melansir harga jual Neta V-II. Mobil yang sebelumnya diperkenalkan di Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) itu dibanderol Rp 299 juta on the road (OTR) Jakarta.

Seperti diketahui Neta V-II pertama menyapa publik di PEVS 2024. Saat itu pihak Neta belum memberikan banderol resmi melainkan kisaran harga sebesar Rp 200 jutaan.

Baca juga: Bule Nyaris Diserempet Saat Menyeberang, Potret Tak Tertibnya Jalan Raya Indonesia

Jerry Huang, Managing Director PT NETA Auto Indonesia mengatakan, Neta V-II hadir dengan konsep Smart & Stylish, cocok untuk generasi muda yang aktif dan energik.

Neta resmi memperkenalkan lini terbaru Neta V-II di ajang Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) yang berlangsung di JIExpo, Kemayoran, 30 April-5 Mei 2024.Foto: KOMPAS.com/Adityo Wisnu Neta resmi memperkenalkan lini terbaru Neta V-II di ajang Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) yang berlangsung di JIExpo, Kemayoran, 30 April-5 Mei 2024.

"Neta V-II kami banderol dengan harga Rp 299 juta dan sudah memiliki sertifikasi TKDN hingga 44%, harga ini pun sudah termasuk insentif PPn," kata Yusuf saat Grand Launching di Jakarta, Rabu (22/5/2024).

"Kami yakin Neta V-II akan menjawab kebutuhan dan menjadi partner berkendara yang handal untuk menemani aktivitas sehari-hari,” ujarnya.

Sesuai namanya, Neta V-II merupakan versi pemuktahiran dari Neta V yang sebelumnya meluncur di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Agustus 2023.

Walaupun facelift, mobil ini mengalami berbagai peningkatan baik dari sisi eksterior, interior dan juga fitur.

Baca juga: Tesla dan BYD Jadi Merek Mobil Paling Inovatif, Mobil Jepang Tak Masuk 10 Besar

 

Neta resmi memperkenalkan lini terbaru Neta V-II di ajang Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) yang berlangsung di JIExpo, Kemayoran, 30 April-5 Mei 2024.Foto: KOMPAS.com/Adityo Wisnu Neta resmi memperkenalkan lini terbaru Neta V-II di ajang Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) yang berlangsung di JIExpo, Kemayoran, 30 April-5 Mei 2024.

Berbeda dengan Neta V sebelumnya yang impor dari China maka Neta V-II dirakit secara lokal di Bekasi, Jawa Barat. Karena itu harganya bisa turun dari Neta V seharga Rp 317 jutaan menjadi Rp 299 juta.

Perbedaan pada eksterior terlihat dari beberapa titik yaitu, desain bumper depan yang lebih agresif. Selain itu juga pelek baru dan lampu belakang yang menyatu di tengah.

Neta V-II punya dua tipe yaitu Neta V-II Smart dan Neta V-II Light. Khusus buat tipe Smart dibekali dengan fitur Advanced Driver Assistance System (ADAS).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com