Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bocoran Spesifikasi Kia EV3 yang Segera Meluncur

Kompas.com - 22/05/2024, 12:22 WIB
Aprida Mega Nanda,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kia siap meluncurkan mobil listrik terbaru, EV3, dalam waktu dekat, tepatnya pada 23 Mei 2024. Kabarnya mobil listrik ini tak hanya dijual untuk pasar Korea Selatan, tetapi juga Amerika Utara, Eropa, dan lainnya.

Dikutip dari Carscoops, Selasa (21/5/2024), EV3 memiliki desain yang futuristis, tak berbeda jauh dengan versi konsep yang dipamerkan enam bulan lalu.

Berdasarkan potongan gambar yang beredar, desain lampu depan dibuat mengotak dengan dihiasi Daytime Running Light (DRL) yang serupa dengan EV9. Sektor pencahayaan di bagian belakang juga sama agresifnya dengan EV9, hanya saja fascia belakang dibuat sedikit lebih landai.

Baca juga: Mobil Listrik Sudah Ada Baterai, untuk Apa Pakai Aki Lagi?

EV3 kabarnya akan didukung oleh platform E-GMP yang familiar dari Hyundai Motor Group. Menariknya, EV3 lebih memilih sistem 400 volt, menghindari arsitektur 800 volt seperti yang ada pada EV6 dan EV9. Opsi ini dilakukan demi menekan harga jual.

Teaser Kia EV3Dok. Kia Teaser Kia EV3

Mobil listrik terbaru Kia ini juga diharapkan bakal mendapat paket baterai 58 kWh dan 77,4 kWh. Mengingat EV3 bakal bermain di segmen entry level, kabarnya Kia juga akan membekali dengan pilihan satu motor listrik, dan motor listrik ganda untuk versi tertinggi.

Masih menurut sumber yang sama, Kia EV3 akan dijual dengan kisaran harga 30.000 USD hingga 32.000 USD atau sekitar Rp 478 juta sampai Rp 510 juta.

Baca juga: Lebih Sulit Mana, Perawatan Mobil Hybrid atau Bensin?

Kendati demikian, hal tersebut belum bisa dipastikan hingga peluncuran resminya. Tapi yang jelas, mobil listrik ini memang dipersiapkan untuk menyasar segmen di bawah EV6 dan EV9 dengan harga yang lebih terjangkau juga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com