Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PO Agra Mas Buka Trayek Rajeg-Malang, Sleeper Bus Tiket Rp 570.000

Kompas.com - 05/05/2024, 08:21 WIB
Janlika Putri Indah Sari,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Perusahaan Otobus (PO) Agra Mas kembali memperluas layanan bus AKAP di Pulau Jawa dengan membuka trayek baru.

Kali ini bus denga julukan semut merah tersebut meluncurkan trayek dari Terminal Rajeg di Kabupaten Tangerang, Banten menuju Kota Malang, Jawa Timur.

Layanan ini hadir dengan model sleeper bus mewah dengan berbagai fasilitas penunjang kenyamanan. 

Berdasarkan unggahan informasi yang dibagikan akun resmi PO Agra Mas di Instagram @agramasbusofficial, rute baru Malang-Rajeg setiap harinya akan melayani keberangkatan jam sore atau pukul 14.30 WIB. 

Baca juga: Mobil Listrik Wuling Masih Pakai Tipe Colokan yang Tidak Umum

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Agramas Bus Official (@agramasbusofficial)

 

Apabila berangkatan dari arah Malang, Sleeper bus ini akan melintasi Terminal Arjosari, Malang, agen Klojen, Kota Malang, agen Lawang (Safari Travel), kemudian transit di Terminal Pandaan.

Kemudian bus akan transit di agen Medaeng Aryo, Redbus Lounge dan Terminal Purabaya di Medaeng, Sidoarjo.

Baca juga: Mobil Listrik Wuling Masih Pakai Tipe Colokan yang Tidak Umum

Sementara itu untuk keberangkatan dari Rajeg, bu transit di Pasar Kemis, agen Agra Mas Jatake, Bitung, Kebon Nanas dan ke Terminal Poris.

Lalu bus melanjutkan perjalanan ke agen Ampera, Terminal Kalideres, Jakarta Barat, agen Cengkareng, agen Terminal Gantung, Jakarta Barat dan Terminal Grogol.

Bagi yang berminat menggunakan layanan ini, berdasarkan situs penjualan tiket bus, harga tiket bus trayek baru ini dibanderol Rp 570.000. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com