Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Tarif Bus Mewah AKAP Jakarta-Jepara, mulai Rp 230.000

Kompas.com - 21/09/2023, 12:12 WIB
Selma Aulia,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Untuk memberikan kenyaman penumpang dalam perjalanan, berbagai operator bus Antarkota Antar Provinsi (AKAP) memberikan beragam pelayanan yang dapat memanjakannya.

Terdapat salah satu trayek yang dipenuhi dengan armada bus mewah jurusan Jakarta-Jepara. Pada rute tersebut, beberapa operator mengandalkan kelas Super Executive sampai Suite Class.

Berdasarkan penelusuran Kompas.com, terdapat beberapa operator bus yang melayani penumpang dan beroperasi di rute tersebut. Seperti Kalingga Jaya, Sahaalah, Haryanto, Nusantara.

Baca juga: Karoseri Tentrem Luncurkan Bus Rasa Rumah Berjalan

Bus AKAP baru PO HaryantoDOK. LAKSANABUS Bus AKAP baru PO Haryanto

PO Kalingga Jaya menawarkan kelas Executive dengan tarif Rp 260.000, dengan susunan bangku 2-2. Fasilitas bus yang didapat juga cukup lengkap seperti Makan, USB port for charger, Leg Rest, Reclining seat, Central TV dan masih banyak lagi.

Kemudian ada PO Sahaalah yang menawarkan kelas Executive, dengan susunan bangku 2-2 yang dibanderol Rp 290.000. Selain itu, PO Sahaalah juga memiliki layanan kelas Super Executive dengan harga yang sedikit tinggi.

Sebagai informasi perbedaan Super Executive dengan Executive terletak di konfigurasi bangku yang saling terpisah, di kanan satu, tengah satu dan kiri satu (1-1-1) dengan kapasitas 13 penumpang dengan tarif Rp 330.000.

Baca juga: Alasan Bus Biskita Transpakuan Punya Letak Pintu Keluar Berbeda-beda

Bus AKAP baru PO SahaalahDOK. LAKSANABUS Bus AKAP baru PO Sahaalah

Selanjutnya PO Haryanto menawarkan kelas Executive dengan susunan bangku 2-2 yang dibanderolnya berkisar Rp 290.800.

Terakhir adalah PO Nusantara yang menawarkan pilihan kelas Executive, dengan banderol berkisar mulai Rp 230.000 sampai Rp 290.800.

Baca juga: Bawa Motor Listrik Terasa Kasar, Ini Bagian yang Cepat Bermasalah

Berikut daftar harga tiket bus dengan rute Jakarta-Jepara:

PO Kalingga Jaya
Executive Rp 260.000

PO Sahaalah
Executive Rp 290.000
Super Executive Rp 330.000

PO Haryanto
Executive Rp 290.800

PO Nusantara
Executive Rp 230.000 - Rp 290.800

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com