Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Toyota Innova EV Kembali Tertangkap Kamera Sedang Tes Jalan

Kompas.com - 17/07/2023, 07:42 WIB
Aprida Mega Nanda,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Toyota Kijang Innova Electric Vehicle (EV) Concept tertangkap kamera kembali melakukan tes jalan.

Kali ini diunggah oleh seorang pengguna Instagram bernama @hendrapananurk, pada Minggu (16/7/2023) sore di Ruas Tol Pemalang-Batang.

“(Video) Itu di tol Pekalongan, tadi (Minggu) sore,” ucap Hendrapana kepada Kompas.com, Minggu (16/7/2023).

Baca juga: Hunter Luncurkan Kove 450, Motor Reli Road Legal dengan 3 Tangki

Secara tampilan, Toyota Innova EV yang tertangkap kamera tidak memiliki perbedaan yang signifikan dengan Innova EV Concept yang dipamerkan pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2022 lalu.

Tanpa jubah kamuflase sebagai penutup, mobil keluarga itu tampak dengan berbagai aksen biru yang menandakan bahwa kendaraan terkait bukanlah mobil berbahan bakar fosil. Mobil juga sudah diberikan pelat nomor.

Toyota Innova EVinstagram.com/hendrapananurk Toyota Innova EV

Pada tampilan eksterior, fascia depan Innova EV menggunakan grill dibuat tertutup dan polos tetapi tetap terkesan modern dan minimalis. Sebab berbeda dengan mesin bakar, mobil listrik murni tidak perlu suatu pendinginan dari udara luar.

Kemudian untuk bagian lampu depan dan logo Toyota, ditambah aksen biru untuk menegaskan bahwa mobil merupakan kendaraan listrik, ada logo electric di dekat pintu bagasi. Tapi untuk lampu kabut, dibuat polos dengan desain segitiga.

Dari samping, tampak tidak begitu banyak perbedaan dari Innova konvensional, hanya ada tambahan stiker serta logo EV di bagian fender depan. Pelek pun turut diganti, namun nampaknya masih sama dengan milik Innova spesial ulang tahun ke 50.

Toyota Innova EVinstagram.com/hendrapananurk Toyota Innova EV

Sementara pada bagian buritan, lampu belakangnya tampak baru dengan mika bening dan list warna biru pada bagian pinggirnya.

Terkait video ini, pihak PT Toyota Astra Motor (TAM) belum memberikan komentar sampai artikel ini diterbitkan.

Baca juga: Daftar Harga Mobil Baru Tahun 1984, Suzuki Jimny Cuma Rp 7 Juta

Sebelumnya, perseroan menyatakan bahwa Innova EV Concept masih dalam bentuk prototipe dan distudi alias study car. Meski begitu mobil telah dirancang mampu berjalan sehingga bisa digunakan.

Untuk komponen yang disematkan masih sementara, akan ada perubahan dan pembaharuan sebelum resmi diluncurkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com