Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usai MotoGP Belanda, Fabio Quartararo Langsung Operasi Kaki

Kompas.com - 26/06/2023, 11:32 WIB
Aprida Mega Nanda,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Gelaran seri kedelapan MotoGP yang dihelat di Sirkuit Assen, Belanda, Minggu (25/6/2023), diwarnai insiden kecelakaan.

Setidaknya ada lima pebalap yang jatuh di lap awal, salah satunya adalah Fabio Quartararo.

Rider Monster Energy Yamaha itu sempat memulai balapan dari posisi keempat. Lalu merosot, hingga akhirnya terjatuh dan mengalami lowside lantaran kehilangan bagian depan motornya.

Johann Zarco yang pada saat itu berada tepat di sebelahnya juga ikut tersapu oleh Quartararo. El Diablo, julukan Quartararo, terlihat meringkuk kesakitan dan dibopong oleh marshal ke tempat yang aman.

Usai kecelakaan, pebalap asal Perancis itu pun menjelaskan tentang keadaannya.

Baca juga: Brad Binder Apes Lagi, Gagal Podium Gara-gara Kena Track Limit

"Sikutku terpelintir. Sayangnya, hal-hal seperti ini terjadi. Tidak akan memakan waktu lama. Tapi aku masih harus memeriksakan kakiku. Kaki biasanya membutuhkan pembedahan pada jari kaki. Itu bisa memakan waktu dua minggu,” ucap Quartararo, dikutip dari Speedweek, Senin (26/6/2023).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Fabio Quartararo (@fabioquartararo20)

Seperti diketahui, Quartararo mematahkan jari kakinya usai alami kecelakaan saat jogging di Amsterdam, Kamis (22/6/2023). Melalui laman Instagram pribadinya, pebalap berusia 27 tahun itu mengumumkan akan segera melakukan operasi.

Baca juga: Hasil MotoGP Belanda 2023: Bagnaia Juara, Banyak Pebalap Crash!

“Ya, kami menunjukkan kecepatan yang luar biasa akhir pekan ini, tetapi sayangnya saya mengalami kecelakaan di awal balapan dan melukai diri saya lagi. Saya akan menjalani operasi besok dan akan ada waktu untuk bersantai,” tulis unggahan Quartararo.

Sebagai informasi, MotoGP Belanda sekaligus menjadi seri terakhir sebelum libur musim panas. Balapan selanjutnya baru akan digelar pada 6 Agustus 2023 mendatang di Sirkuit Silverstone, Inggris.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com