Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selain Motor Custom, Smoked Garage Bakal Produksi Motor Listrik

Kompas.com - 25/02/2023, 18:21 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Smoked Garage tidak hanya piawai dalam membuat motor custom. Bengkel modifikasi ini kabarnya juga akan memproduksi motor listrik.

Tidak bisa dihindari lagi, era elektrifikasi sudah di depan mata. Banyak merek motor listrik yang sekarang dipasarkan di Indonesia.

Baca juga: Gova 03 C Racer, Motor Listrik Kolaborasi NIU X Smoked Garage

Namun, motor listrik yang ada saat ini kebanyakan masih berbentuk skuter. Desain yang diusung juga rata-rata futuristik.

Nicko Eigert, modifikator dari Smoked Garage, mengatakan, dirinya akan membuat motor listrik untuk masuk pasar yang baru. Tapi, sebagai awalan, Smoked Garage akan membuat motor purwarupa atau prototype terlebih dahulu.

"Kita akan buat prototype dulu tiga unit. Motor ini akan menjual sebuah keunikan," ujar Nicko, dalam acara bincang-bincang pada Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023, di JIExpo Kemayoran, Jakarta.

Baca juga: NIU Gova 03 Kolaborasi Smoked Garage Meluncur, Harga Setara ADV 160

Nicko menambahkan, di dunia kendaraan elektrik, banyak yang mengambil esensi dari modernnya. Tapi, Smoked Garage lebih memilih untuk mengambil di dalam dunia retronya.

"Tapi, tetap tidak kehilangan esensi dari motor listrik yang bagus. Jadi, iya, ini akan membutuhkan waktu enam bulan untuk diproduksi. Kemudian, kita akan meluncurkannya, tapi kita masih mengumpulkan banyak vendor-vendor," kata Nicko.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau