SEMARANG,KOMPAS.com - Kijang Innova generasi ketujuh, yakni Innova Zenix resmi diluncurkan dengan perubahan total, termasuk dalam hal teknologi baru.
Selain teknologi mesin hybrid, generasi Innova Zenix juga sudah menggunakan platform TNGA-C yang diklaim memberikan rigiditas mumpuni dan dimensi kabin lebih luas.
Mengandalkan suspensi MacPherson Strut di bagian depan dan semi-independent torsion beam di belakang, kombinasi keduanya mampu meredam getaran berbagai kontur jalan.
Pada model Innova Zenix, terdapat perbedaan wheelbase 100 mm. Sementara itu, lebar bodi berbeda 20 mm dibandingkan generasi sebelumnya. Desain baru tersebut, memungkinkan penumpang tetap nyaman saat mobil melintasi jalan menikung kecepatan tinggi.
Baca juga: Tips Melintasi Jalan Lintas Timur Sumatera Pada Malam Hari
Selain mencoba performa, redaksi Kompas.com juga merasakan jadi penumpang di baris kedua. Pertama kali masuk kabin, jarak masing-masing jok memberikan kenyamanan lebih baik karena ruang gerak kaki jadi makin luas.
Dengan ground clearance yang cukup tinggi, naik 7 mm dari pendahulunya, sedikit menyulitkan penumpang karena jarak pijak tanah dan bodi jadi lebih jauh.
Baca juga: Daftar Harga Innova Zenix di Jawa Tengah dan Yogyakarta
Pada jok baris kedua, penumpang dimanjakan fitur rear seat entertainment. Khusus varian tipe V juga dilengkapi panoramic sunroof dan ambient light.
Penyematan AC Kijang Innova Zenix menggunakan triple blower yang disematkan pada bagian plafon sehingga memberikan dampak yang lapang. Tak hanya itu, hal ini juga membuat hembusan udara merata sampai dengan baris ketiga.
Model blower AC baris kedua dan ketiga, pengaturannya menggunakan digital climate control. Setelan pengaturan diletakkan di belakang konsol boks depan, terdapat tombol setelan dan layar yang menunjukkan suhu AC dan besarnya hembusan angin.
Baca juga: Innova Zenix Hybrid Hadir untuk Pasar Jawa Tengah dan Yogyakarta
Saat menjajal bangku baris ketiga, jarak lutut dan jok depan ternyata masih menyisakan ruang sekitar 5 cm, dengan asumsi tinggi penumpang 175 cm.
Begitu juga untuk ruang kepala, dibandingkan model sebelumnya, Innova Zenix memberikan kelapangan kabin yang mendukung.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.