Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Generasi Baru Fuso Canter Meluncur, Sudah Euro 6

Kompas.com - 26/10/2022, 08:22 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pada acara pameran kendaraan industri di Bauma, Munich, Jerman, Fuso juga memboyong generasi terakhir dari truk light duty yakni Canter.

Secara varian, Canter tersedia dalam enam pilihan wheelbase (dari 2,5 m sampai 4,75 m), tiga mesin (130 TK sampai 175 TK), dan tiga pilihan kepala truk (standard, comfort, dan double cabin).

Berkat pilihan varian yang sangat luas, Canter jadi bisa disesuaikan dengan keinginan customer. Sebut saja jadi flat bed atau sampai special vehicle juga bisa dibuat dengan basis Canter yang kuat.

Baca juga: Lihat Keandalan Fuso eCanter Jadi Truk di Area Konstruksi

Robust, effizient und batterieelektrisch: Daimler Truck-Tochter FUSO präsentiert auf der bauma 2022 den Next Generation eCanter mit Abrollkipper für die Baubranche 

Robust, efficient and battery-electric: Daimler Truck subsidiary FUSO presents the Next Generation eCanter with roll-off tipper for the construction industry at bauma 2022 Daimler Truck Global Communicati Robust, effizient und batterieelektrisch: Daimler Truck-Tochter FUSO präsentiert auf der bauma 2022 den Next Generation eCanter mit Abrollkipper für die Baubranche Robust, efficient and battery-electric: Daimler Truck subsidiary FUSO presents the Next Generation eCanter with roll-off tipper for the construction industry at bauma 2022

Selain itu, kalau mau memasang bodi dengan sistem hidraulis, sudah disiapkan juga pompa beserta kompresor. Selain itu, dengan mesin yang sudah dikembangkan saat ini dan sistem knalpot baru, Canter bisa memenuhi standar emisi Euro 6 Step E.

Soal desain, Canter kini punya tampilan layaknya eCanter yang juga baru diperkenalkan belum lama ini. Desain tegas bisa dilihat pada bagian depan yang disebut 'Black Belt', menyambungkan headlamp kanan dan kiri.

Kemudian, Canter baru juga meningkatkan standar keselamatannya untuk pengguna jalan lain. Seperti sekarang, Canter dilengkapi dengan Sideguard Assist, sistem yang memakai radar untuk mendeteksi objek yang ada di sisi penumpang dan tidak terlihat pengemudi.

Baca juga: Truk Molen Masa Depan, Prototipe Arocs Electric dengan Bodi Mixer


Jadi nantinya ada peringatan kepada pengemudi kalau ada risiko Canter akan mengenai objek tersebut. Fitur lain seperti emergency braking system, ESP, lane departure warning system juga termasuk di Canter terbaru.

Kemudian, dari sisi kenyamanan juga sudah ditingkatkan dari Canter sebelumnya, seperti lampu LED yang 30 persen lebih terang. Kabin juga dibuat lebih senyap dan memiliki visibilitas yang lega untuk pengemudi.

Untuk Canter yang dijual di Indonesia saat ini, memang masih memiliki bentuk yang sama dengan model sebelumnya. Truk yang identik dengan warna kuning ini sekarang sudah memiliki mesin dengan standar Euro 4.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau