JAKARTA, KOMPAS.com - Citroen sudah memperkenalkan tiga model dan akan dipasarkan pada 2023. Salah satunya adalah C5 Aircross, yang akan menjadi rival baru di segmen sport utility vehicle (SUV).
CEO Citroen Vincent Cobee, mengatakan, C5 Aircross akan menjadi model flagship dari tiga model pertama yang akan dipasarkan di Indonesia pada kuartal I/2023.
"SUV yang intim, nyaman, bergaya, fungsionalitas, itulah C5 Aircross," ujar Cobee, saat peresmian kerjasama dengan Indomobil Group, di Jakarta, Selasa (4/10/2022).
Baca juga: Gandeng Indomobil, Citroen Resmi Kembali Dipasarkan di Indonesia
Cobee menambahkan, C5 Aircross yang didatangkan ke Indonesia akan dibawa dari pabrik Citroen yang berada di Brittany, Perancis.
C5 Aircross sendiri sudah diluncurkan di Eropa, China, dan India. Jika lihat spesifikasi, kelasnya sama seperti Honda CR-V, Mazda CX-5, dan Peugeot 3009.
Pada eksteriornya, bagian depan dihiasi dengan grille khas Citroen yang menyambung dengan logo. Menariknya, dua garis pada grille ini seolah menyambung dengan kedua lampu utamanya. Lampu tersebut dan DRL sudah mengadopsi teknologi LED.
Bagian atas juga dilengkapi dengan roof rail, menguatkan karakter SUV. Sedangkan pada bagian roda, peleknya berukuran 18 inci dengan model two tone.
Baca juga: Citroen Siapkan Tiga Model Baru mulai 2023
Sedangkan pada bagian belakangnya, C5 Aircross masih mempertahankan karakternya. Lampu belakang juga tetap mengandalkan LED.
Interiornya dibuat terlihat mewah dan elegan dengan jok lapis kulit model semi-bucket. Keunikannya ada pada baris kedua, di mana joknya terkesan menyatu tapi padahal terpisah. Masing-masing jok bisa diatur maju mundur dan kemiringan sandaran punggungnya.
Soal fitur, C5 Aircross untuk pasar Inggris sudah dilengkapi dengan beragam fitur bantuan mengemudi, seperti Highway Driver Assist, Adaptive Cruise Control, Blind Spot Monitoring System, dan lainnya.
Mobil ini menggunakan platform Efficient Modular Platform (EMP) 2, yang digunakan juga pada Peugeot 3008 dan 5008. Jika melihat spesifikasi yang dipasarkan di Eropa, ada tiga pilihan mesin, yakni mesin bensin, diesel, dan plug-in hybrid.
Baca juga: Pertama Kali Jajal Honda CR-V Hybrid di GIIAS 2022
Dikutip dari Citroen.co.uk, Kamis (6/10/2022), C5 Aircross dibekali dengan mesin 3-silinder berkapasitas 1.199 cc, yang dilengkapi dengan turbo.
Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga maksimum hingga 126 dk. Sedangkan untuk torsi maksimumnya, mencapai 230 Nm. Tenaganya disalurkan melalui sistem transmisi manual 6-percepatan atau transmisi matik 8-percepatan.
Untuk mesin diesel, memiliki 4-silinder, turbo, dengan kapasitas 1.499 cc. Tenaga yang dihasilkan 128 tk dan torsi 300 Nm.
Baca juga: Lebih Bongsor, Intip Spesifikasi Generasi Keenam Honda CR-V
Sementara untuk plug-in hybrid, C5 Aircross memadukan mesin 4-silinder turbo berkapasitas 1.598 cc bertenaga 178 tk dengan motor listrik bertenaga 107 tk.
Tapi, untuk pasar India, C5 Aircross juga memiliki pilihan mesin diesel 4-silinder, turbo, dengan kapasitas mesin 1.997 cc. Tenaganya bisa mencapai 174 tk dan torsi 400 Nm. Tenaganya disalurkan langsung ke roda depan melalui transmisi otomatis 8-percepatan.
Sayangnya, belum diketahui, spesifikasi seperti apa yang akan ditawarkan Citroen untuk pasar Indonesia.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.