Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Joan Mir Mulai Khawatir Sulit Mempertahankan Gelar Juara Dunia

Kompas.com - 10/06/2021, 10:02 WIB
Gilang Satria,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

CATALUNYA, KOMPAS.com - Juara Dunia MotoGP 2020, Joan Mir, belum menunjukkan performa terbaiknya di musim ini. Sepanjang tujuh seri, Mir hanya sanggup meraih podium tiga sebanyak dua kali.

Situasi ini bertolak belakang dengan targetnya yang mengatakan ingin podium di tiap seri. Saat ini pebalap Suzuki Ecstar tersebut berada di posisi lima klasemen sementara dengan total 78 poin.

Baca juga: Thailand Punya Skuter Listrik Buatan Sendiri, Cocok Buat Ojol

Mir mengatakan salah satu alasan performanya kurang baik musim ini karena motor GSX-RR 2021. Mesin yang pada dasarnya sama seperti musim lalu itu kurang kompetitif meski banyak peningkatan.

Joan Mir 2021Foto: Suzuki Ecstar Joan Mir 2021

"Kami memiliki paket yang bagus, tetapi kami belum membaik," kata Mir mengutip Motorsport-Total.com, Rabu (9/6/2021).

"Di kualifikasi saya dua persepuluh detik lebih cepat dari tahun lalu. Saat itu saya berada di posisi kedelapan, tapi sekarang kesepuluh," kata Mir bicara soal kualifikasi GP Catalunya 2020 dengan 2021.

"Itu berarti kami tidak membaik," katanya.

Sedangkan di sisi lain, lanjut Mir, motor-motor pabrikan lain meningkat pesat musim ini.

Baca juga: Mash X-Ride 650, Kembaran Ducati Scrambler Desert Sled Asal Perancis

Joan Mir saat sesi latihan bebas di MotoGP Spanyol 2021. (Photo by PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP)PIERRE-PHILIPPE MARCOU Joan Mir saat sesi latihan bebas di MotoGP Spanyol 2021. (Photo by PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP)

“Sejujurnya, kami harus terus menekan karena levelnya sangat tinggi tahun ini. Banyak yang telah meningkat. Kami belum melakukannya. Motor kami sangat bagus, kami memiliki kecepatan yang sangat bagus, tapi motor saya sama seperti tahun lalu," katanya.

"Kami butuh lebih banyak materi dan kami perlu menguji lebih banyak hal sehingga kami dapat bergerak maju. Saya pikir kami dapat mempercepat proses untuk perkembangan baru. Kami dapat melakukan yang lebih baik," kata Mir.

Salah satu fitur yang bisa ditingkatkan lagi ialah holeshot. Perangkat holeshot Suzuki hanya bisa untuk menekan suspensi depan dan tidak bisa digunakan untuk suspensi belakang.

Sebagai perbandingan, Yamaha awalnya hanya memakai holeshot di suspensi belakang. Tapi di seri keenam di GP Mugello mulai menerapkan di suspensi depan.

Baca juga: Chery Balik ke Indonesia Bulan Depan, Ikut GIIAS 2021?

Joan Mir meraih gelar juara dunia MotoGP 2020 saat balapan di MotoGP Valencia. (Photo by LLUIS GENE / AFP)LLUIS GENE Joan Mir meraih gelar juara dunia MotoGP 2020 saat balapan di MotoGP Valencia. (Photo by LLUIS GENE / AFP)

Sementara Yamaha bereaksi cepat, Suzuki harus menunggu perkembangan dari Jepang.

"Ya, saya khawatir karena saya ingin mempertahankan gelar juara dunia," kata Mir.

“Suzuki juga menginginkan itu. Kami harus memberi sedikit lebih banyak. Pabrikan harus memberi kami lebih banyak pengembangan," katanya.

"Tim bekerja dengan sangat baik, tetapi itu tidak cukup. Pabrikan lain bekerja lebih keras. Kami juga harus melakukannya jika ingin menang dan gelar juara dunia ingin dipertahankan," kata Mir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau