Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rest Area Dibatasi 50 Persen, Jangan Lupa Isi Full Tank BBM

Kompas.com - 24/12/2020, 07:12 WIB
Stanly Ravel,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menyambut libur panjang Natal dan tahun baru, Jasa Marga tak hanya memastikan kesiapan di jalan tol saja, namun juga difasilitas umum layaknya rest area.

Untuk mencegah terjadinya kerumuman masyarakat serta penerapan protokol kesehatan, Jasa Marga juga telah melakukan beberapa upaya untuk membatasi pergerakan masyarakat di rest area.

"Kami berupaya menjalankan protokol kesehatan secara menyeluruh, seperti penerapan physical distancing dan protokol Covid-19 secara ketat," ujar Tita Paulina, Direktur Pengelolaan Gedung dan Fasilitas Jasamarga Related Business (JMRB), dalam keterangan resminya, Rabu (23/12/2020).

Baca juga: Waspada Macet, Besok Jadi Puncak Arus Libur Natal

Lebih lanjut Tita mengatakan upaya tersebut akan dilakukan dengan membatasi kapasitas parkir yang hanya 50 persen. Tidak hanya, JMRB juga ikut membatasi waktu singgah agar bisa bergantian.

Sejumlah kendaraan melintas di tol layang Jakarta-Cikampek II, Bekasi Jawa Barat, Minggu (1/11/2020). Pada arus balik libur cuti bersama dan Maulid Nabi Muhammad SAW, lalu lintas di tol Jakarta-Cikampek terpantau ramai lancar.ANTARA FOTO/FAKHRI HERMANSYAH Sejumlah kendaraan melintas di tol layang Jakarta-Cikampek II, Bekasi Jawa Barat, Minggu (1/11/2020). Pada arus balik libur cuti bersama dan Maulid Nabi Muhammad SAW, lalu lintas di tol Jakarta-Cikampek terpantau ramai lancar.

Nah, dengan adanya aturan tersebut, bagi pengguna mobilada baiknya jangan mengabaikan kondisi bahan bakar pada mobil. Pastikan sebelumnya jalan sudah melakukan pengisian penuh atau full tank.

Bila kondisi BBM di tangki sudah setengah, ada baiknya jangan menunda terlalu lama untuk kembali mengisi penuh ketika menemui rest area yang bisa disinggahi.

Selain itu, Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga Dwimawan Heru menyampaikan, masyarakat yang melakukan perjalanan wajib tetap mematuhi protokol kesehatan.

Heru juga mengimbau agar pengguna jalan mengatur waktu perjalanan dengan baik. Hindari waktu-waktu favorit yang diprediksi menjadi puncak arus lalu lintas baik keluar meninggalkan Jakarta, maupun saat kembali ke Jakarta nantinya.

Baca juga: 842.000 Kendaraan Diprediksi Tinggalkan Jakarta Saat Libur Natal

Kepala Korlantas Polri Irjen Pol Istiono meninjau pengamanan libur Natal dan tahun baru 2021 di rest area Km 57 Tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat, Rabu (23/12/2020).Polri Kepala Korlantas Polri Irjen Pol Istiono meninjau pengamanan libur Natal dan tahun baru 2021 di rest area Km 57 Tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat, Rabu (23/12/2020).

"Kami berharap dukungan pengguna jalan tol, jika sewaktu-waktu ada pelaksanaan random check yang dilakukan instansi berwenang. Hal ini adalah demi kenyamanan dan kesehatan kita semua, serta menekan penyebaran Covid-19," ujar Heru.

Mengenai pembatasan 50 persen di rest area, Kakorlantas Polri Irjen Pol Istiono mengatakan, prosesnya akan dijaga ketat oleh Polantas yang bertujuan untuk mencegah kerumunan. Contohnya seperti di rest area KM 57 Tol Jakarta-Cikampek.

"Rest area ini sudah kita koordinasikan dengan pengelola serta dikondisikan oleh Polda Jawa Barat bahwa kapasitas di rest area ini hanya 50 persen,” ujar Istiono.

Baca juga: Resmi, Liburan Naik Mobil Pribadi Tak Wajib Tes Antigen

Istiono menjelaskan bila rest area KM 57 ini sudah sampai 50 persen, maka pengemudi tidak boleh memasuki ke rest area ini. Sehingga akan diarahkan untuk menuju ke rest area selanjutnya.

Sejumlah kendaraan melaju di  tol Jakarta - Cikampek menuju Gerbang Tol Cikampek Utama di Karawang, Jawa Barat, Kamis (23/4/2020). Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya mencatat kenaikan volume arus kendaraan keluar dari Jakarta melalui Pintu Tol Cikampek Utama sebanyak 7.044 kendaraan atau 27 persen jelang pemberlakuan kebijakan larangan mudik mulai Jumat 24 April pukul 00.01 WIB.ANTARA FOTO/MUHAMAD IBNU CHAZAR Sejumlah kendaraan melaju di tol Jakarta - Cikampek menuju Gerbang Tol Cikampek Utama di Karawang, Jawa Barat, Kamis (23/4/2020). Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya mencatat kenaikan volume arus kendaraan keluar dari Jakarta melalui Pintu Tol Cikampek Utama sebanyak 7.044 kendaraan atau 27 persen jelang pemberlakuan kebijakan larangan mudik mulai Jumat 24 April pukul 00.01 WIB.

"Bila sudah 50 persen kita nilai cukup, ini akan kita tutup. Dan dilanjutkan ke rest area lainnya. Ini untuk mengantisipasi penyebaran covid-19," kata Istiono.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com