Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mulai Musim Hujan, Ini 4 Komponen Mobil yang Wajib Dicek

Kompas.com - 22/10/2020, 12:22 WIB
Ari Purnomo,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemeriksaan terhadap komponen mobil sebaiknya selalu dilakukan secara rutin. Hal ini untuk menjaga agar kondisi setiap bagiannya tetap terjaga serta menghindari terjadinya kerusakan yang tidak diketahui oleh pemilik kendaraan.

Terlebih, saat memasuki musim hujan seperti sekarang ini maka kondisi kendaraan harus dipastikan prima dan selalu siap saat digunakan di bawah guyuran hujan.

Ada beberapa komponen yang wajib dipastikan kondisinya agar berkendara di musim hujan tetap nyaman dan aman di perjalanan.

Sigit Wahyu Anggoro, Division Head After Sales & Biz Solution CARfix Indonesia, mengatakan, ada beberapa komponen penting yang perlu dipastikan kondisinya.

Baca juga: Catat, Ini Jadwal Penghapusan Denda Pajak Kendaraan di 7 Provinsi

1. Lampu

Sigit mengatakan, penerangan pada kendaraan menjadi bagian yang sangat vital, apalagi saat berkendara dalam kondisi hujan.

Saat mengemudi di bawah guyuran hujan otomatis visibilitas pengemudi juga akan berkurang atau tidak sebagus ketika berkendara dalam cuaca terang.

Maka dari itu, kondisi lampu mobil juga dipastikan masih berfungsi dengan baik dan layak untuk digunakan.

Baca juga: 1,6 Juta Kendaraan Bermotor di Jateng Belum Bayar Pajak

“Yang perlu dicek adalah lampu, pastikan semua lampu berfungsi normal, cek kondisi bola lampu, baik lampu jauh maupun lampu dekatnya juga,” kata Sigit kepada Kompas.com beberapa hari lalu.

2. Wiper

Wiper menjadi komponen yang wajib diperiksa sebelum kendaraan digunakan dalam kondisi hujan. Meski terkesan sepele, tetapi penyeka air di kaca mobil ini juga mempunyai peran yang sangat penting bagi keselamatan.

Jika wiper sudah rusak atau tidak bisa bekerja secara sempurna otomatis juga akan mengganggu visibilitas pengemudi.

Untuk itu, Sigit menyarankan, jika kondisi wiper sudah tidak lagi bisa menyeka air dengan sempurna segera diganti dengan yang baru.

Baca juga: Menu Mobil Bekas Rp 50 Jutaan Pekan Ini, Ada Jazz, CR-V, hingga BMW

“Wiper bila sudah tidak bisa membersihkan air di kaca dengan sempurna tentu harus diganti,” ucapnya.

3. Sistem kontrol

Halaman:
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau