JAKARTA, KOMPAS.com – Di tengah pandemi virus corona atau Covid-19, penjualan pikap diesel tanpa hidung alias bonnet mengalami penurunan pada kuartal I. Model pikap diesel, diisi dari empat model yaitu, Mitsubishi L300, Isuzu Traga, Kia K2700 Big Up dan Hyundai H100.
Menurut data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) kuartal I 2020, secara keseluruhan, penjualan pikap diesel tanpa ‘moncong’ tahun ini hanya 7.478 unit. Sedangkan di waktu yang sama tahun lalu, 8.741 unit berhasil dijual. Terjadi penurunan 14 persen.
Pemimpin di segmen ini masih dikuasai oleh pemain lama, yaitu Mitsubishi L300, dengan torehan 5.609 unit. Meskipun, jika dibandingkan pada kuartal I 2019, terjadi penurunan sebesar 24,8 persen, karena tahun lalu berhasil terjual 7.464 unit.
Baca juga: Dapat Fortuner Tahun Lama, Ini Pilihan SUV Bekas Rp 150 Jutaan
Selain itu, jika dilihat penjualan L300 setiap bulannya, selalu terjadi penurunan. Pada Januari berhasil menjual 2.241 unit, Februari 1.939 unit, dan Maret hanya 1.429 unit.
Kedua terbanyak di bawah Mitsubishi L300 yaitu Isuzu Traga sebanyak 1.842 unit. Berbeda dengan yang lainnya, penjualan Isuzu Traga pada kuartal I 2020 mengalami peningkatan sebanyak 591 unit pada periode yang sama tahun lalu atau naik 47,2 persen.
Namun, jika dilihat penjualan perbulannya, sama seperti pikap yang lain, mengalami penurunan setiap bulannya. Jika pada Januari terjual 703 unit, lalu turun menjadi 683 unit di Februari dan Maret hanya 456 unit.
Posisi ketiga pikap diesel tanpa bonnet ditempati oleh Kia K2700 Big Up sebanyak 16 unit. Kia K2700 Big Up baru dijual pada tahun 2020, jadi tidak bisa dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun lalu.
Sedangkan pada posisi keempat, ditempati oleh perusahaan asal Korea, Hyundai H100 dengan 11 unit saja. Turun 57,6 persen jika dibandingkan dengan penjualan di periode yang sama tahun 2019 yang menjual sebanyak 26 unit.
Baca juga: Harga Mobil Murah di Bursa Lelang Turun, Karimun Wagon R Cuma Rp 40 Jutaan
Berikut ini data penjualan pikap diesel tanpa bonnet pada kuartal I 2020:
Mitsubishi L300 5.609 unit
Isuzu Traga 1.842 unit
Kia K2700 Big Up 16 unit
Hyundai H100 11 unit