Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BBN-KB DKI Jakarta Naik, Nissan Belum Kerek Harga

Kompas.com - 16/12/2019, 20:25 WIB
Dio Dananjaya,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Pemerintah Provinsi DKI Jakarta telah menaikkan tarif Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBN-KB) sejak 11 Desember 2019, dari sebelumnya 10 persen, menjadi 12,5 persen.

Hal ini diketahui dari edaran salinan Peraturan Daerah (Perda) Pemprov DKI Nomor 6 Tahun 2019 mengenai Perubahan Atas Peraturan Daerah Nomor 9 Tahun 2010 Tentang BBN-KB.

Dalam aturan tersebut tertulis bahwa langkah penyesuaian tarif merupakan upaya untuk mengendalikan laju pertumbuhan kendaraan bermotor serta mengatasi kemacetan lalu lintas yang semakin tinggi di Jakarta.

Baca juga: Setelah BBN-KB, Toyota Siap Naikan Harga Lagi di Januari 2020

Test Drive Nissan Livina Semarang-Yogyakarta Test Drive Nissan Livina Semarang-Yogyakarta

Beberapa APM pun telah menyesuaikan harga jual kendaraan terkait dengan regulasi tersebut. Meski begitu merek Nissan sepertinya masih bertahan dengan harga jual yang telah ditetapkan sebelumnya, setidaknya sampai awal 2020 mendatang.

Saat ditanyakan kepada Head of Communications PT Nissan Motor Indonesia (NMI) Hana Maharani, perihal rencana kenaikan harga jual Nissan terkait tarif baru BBN-KB di Jakarta, pihaknya mengaku masih melihat perkembangan pasar.

“Kami lihat perkembangannya, biasanya terkait situasi pasar dan pergerakan di segmennya,” ucapnya kepada Kompas.com (15/12/2019).

Baca juga: BBN-KB Baru Jakarta, Tak Pengaruhi Harga Jual Mobil Honda

All New Nissan Terra All New Nissan Terra

Sementara itu, President Director PT NMI Isao Sekiguchi, saat ditemui beberapa waktu lalu di Balikpapan juga mengatakan hal yang senada.

“Jadi kami harus mengikuti apa yang sedang diikuti oleh pasar. Kami harus melihat pasar,” katanya.

Seperti diketahui, harga jual kendaraan Nissan di Jakarta per 16 Desember 2019 terpantau masih sama seperti bulan lalu. Namun pada 2020 mendatang diprediksi ada kenaikan, karena ada penyesuaian terkait inflasi serta biaya bahan baku yang meningkat di awal tahun.

Baca juga: Jelang Kenaikan BBN-KB, Harga Mazda2 Malah Turun Rp 20 Jutaan

Nissan X-Trail KOMPAS.com/Gilang Nissan X-Trail

Untuk saat ini harga Nissan Livina dihargai Rp 205,3 juta sampai Rp 269,1 juta. Sementara itu Serena dibanderol dari Rp 456,9 juta hingga Rp 475 juta, dan X-Trail yang hanya satu varian dijual Rp 542,5 juta.

Kemudian di segmen atasnya, terdapat Terra yang dijual dari Rp 475,7 juta sampai Rp 677,6 juta, serta Navara yang dibanderol Rp 432,2 juta hingga Rp 497,8 juta OTR Jakarta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau