Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pabrik Sokonindo Bisa Produksi Mobil Listrik

Kompas.com - 07/06/2018, 14:02 WIB
Febri Ardani Saragih,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Pabrik Sokonindo Automobile di Cikande yang dikatakan mendekati industri 4.0 bisa memproduksi mobil listrik. Sokonindo merasa siap melakukannya bila regulasi soal itu sudah jelas di Indonesia.

Kepercayaan diri Sokonindo didukung latar belakang prinsipal di China. CEO Sokonindo Alexander Barus menjelaskan di China prinsipal sudah punya kendaraan listrik.

“Ya begini, itu tergantung aturannya. Bisa (pabrik Cikande produksi mobil listrik). Intinya itu sebetulnya cuma baterai. Kami baru saja balik dari Silicon Valley (California, Amerika Serikat), kami lagi mengembangkan baterai kami sendiri,” ungkap Alexander di Bandung, Selasa (5/6/2018).

SF Motors SF5.SF Motors SF Motors SF5.

Baca juga: Sokonindo Sempat Batal Jual Pikap 1.000 cc

Di Silicon Valley merupakan markas besar produsen mobil listrik SF Motors. Perusahaan ini adalah anak perusahaan Chongqing Sokon Industry Group yang juga induk Sokonindo Automobile.

“Kalau pertanyaan siap apa enggak, ya kami siap. Tapi tergantung bagaimana regulasi, kondusif atau tidak,” ucap Alexander.

Sudah beberapa tahun ke belakang pemerintah Indonesia sedang menyiapkan regulasi terkait mobil listrik. Kementerian Perindustrian sudah membuka target, pada 2025 sebesar 20 persen dari seluruh produksi mobil di dalam negeri merupakan kendaraan Low Carbon Emission Vehicle (LCEV), termasuk di dalamnya mobil listrik dan hibrida.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau