Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suzuki Ajak Blogger "Test Drive" All-New Ertiga

Kompas.com - 15/05/2018, 08:02 WIB
Febri Ardani Saragih,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com – Usai peluncuran di Indonesia International Motor Show (IIMS), Suzuki Indomobil Sales (SIS) aktif memperkenalkan All-New Ertiga ke hadapan masyarakat. Salah satunya menggelar aktivitas pameran di Summarecon Mall, Tangerang, yang juga melibatkan para blogger, pada Senin (14/5/2018).

SIS mengumpulkan para blogger dari bidang otomotif, lifestyle, dan keluarga, agar berada lebih dekat dengan generasi kedua Ertiga untuk mempelajari apa saja pengembangan yang sudah dilakukan. Selain itu, para blogger juga diajak test drive biar bisa mendapatkan pengalaman langsung.

Suzuki Indomobil Sales (SIS) bersama KOMPAS.com mengadakan acara Blogger Gathering, di Tangerang Selatan, Senin (14/5/2018).Bagus/KOMPAS.com Suzuki Indomobil Sales (SIS) bersama KOMPAS.com mengadakan acara Blogger Gathering, di Tangerang Selatan, Senin (14/5/2018).

“Acara ini merupakan rangkaian strategis kami bekerja sama dengan KOMPAS.com. Sangat terasa Key Opinion Leader (KOL) juga penting, kami merasa bahwa mereka membawa energi positif, tidak hanya di ranah jurnalisme tapi juga sesuai dengan keahlian masing-masing,” ucap Head of Brand Development and Marketing Research SIS Harold Donnel.

Suzuki Indomobil Sales (SIS) bersama KOMPAS.com mengadakan acara Blogger Gathering, di Tangerang Selatan, Senin (14/5/2018).Bagus/KOMPAS.com Suzuki Indomobil Sales (SIS) bersama KOMPAS.com mengadakan acara Blogger Gathering, di Tangerang Selatan, Senin (14/5/2018).

Menurut Harold, KOL dibutuhkan sebagai penyeimbang pemberitaan. Tidak hanya secara formal tetapi juga informal sehingga pendekatan produk bisa serius tapi santai.

Pada kesempatan ini ada 30 blogger yang turut serta bergantian menjajal dua unit All-New Ertiga yang sudah disediakan. Area test drive di lahan parkir Summarecon Mall. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com