Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Honda PCX Jadi "Bike of The Year" di Otomotif Award 2018

Kompas.com - 28/03/2018, 20:02 WIB
Alsadad Rudi,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

Jakarta, KOMPAS.com — All New Honda PCX 150 dipilih menjadi "Bike of The Year" pada ajang Otomotif Award 2018 yang diselenggarakan di Jakarta, Rabu (28/3/2018). Salah satu skutik andalah Honda ini mampu menyisihkan tiga pesaingnya, masing-masing All New Suzuki Satria F150, New Kawasaki Ninja 250, dan Yamaha YZF-R1M.

Keempat sepeda motor yang masuk nominasi "Bike of The Year" merupakan produk terbaik di masing-masing segmen. Di ajang Otomotif Award 2018, ada empat penghargaan yang dilombakan pada kategori motor. Masing-masing Cub, Skutik, Sport dan Big Bike. Sebelum masuk nominasi dan akhirnya memenangi "Bike Of The Year", All New PCX lebih dulu terpilih sebagai "Best of The Best Skutik".

Presiden Direktur PT Astra Honda Motor (AHM) Toshiyuki Inuma menyatakan, pihaknya merasa terhormat dengan penghargaan Bike of The Year yang diberikan. Ia menyebut sebelumnya AHM juga pernah mendapatkan penghargaan yang sama, tetapi saat itu diberikan kepada CBR 150.

Baca juga: Pasha Ungu Peluk Erat Anak, Kiesha Alvaro: Jarang Saya Melihat Ayah Menangis

"All New PCX mengusung model yang modern dan atraktif. Kami menghadirkannya khusus untuk para konsumen setia di Indonesia," kata Inuma.

Sementara itu, Marketing Director AHM Thomas Wijaya menyatakan, pihaknya akan terus berupaya agar All New PCX bisa dinikmati konsumen, salah satu caranya dengan mempersingkat masa tunggu alias inden.

"Saat ini kami berusaha untuk memenuhi motor agar bisa sampai ke konsumen. Intinya sekarang ini kami ingin memuaskan konsumen agar bisa mendapatkan PCX sesegera mungkin," ucap Thomas.

Pemilihan Bike of The Year pada ajang Otomotif Award diuji oleh tester redaksi Majalah Otomotif secara independen, akurat, dan obyektif. Beberapa faktor penilaian meliputi desain, fitur, performa, handling, konsumsi bahan bakar, harga serta faktor kebaruan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau