Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Estimasi Harga Daihatsu Sirion Terbaru

Kompas.com - 12/02/2018, 07:02 WIB
Aditya Maulana,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

Jakarta, KOMPAS.com - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) pekan ini akan meluncurkan Sirion terbaru. Informasi mengenai estimasi harga pun mulai terungkap dari kalangan tenaga penjual diler Daihatsu di Jakarta.

Patokan banderol itu dijadikan sebagai acuan buat tenaga penjual menawarkan generasi ketiga mobil kota (city car) itu kepada konsumen.

Ketika Kompas.com bertanya kepada beberapa pramuniaga diler Daihatsu, rata-rata mengatakan tipe paling murah punya banderol sekitar Rp 180 jutaan, dan termahal sekitar Rp 190 jutaan.

"Kita baru diinformasikan mengenai estimasinya saja. Harga tepatnya baru diumumkan setelah resmi meluncur," ucap tenaga penjual yang identitasnya minta dirahasiakan.

Baca juga: Ini Jadwal Peluncuran Daihatsu Sirion

Konsumen yang tertarik, lanjut pramuniaga itu sudah bisa melakukan pemesanan. Sebagai bukti, cukup membayar uang tanda jadi Rp 3 juta hingga Rp 5 juta.

"Setelah diluncurkan konsumen yang sudah antre itu akan kita informasikan detail soal harga. Konsumen juga bisa pilih mau beli kredit atau tunai, nanti akan kita bantu proses," ujar pramuniaga itu.

Daihatsu Sirion generasi baru versi Malaysia.Paultan Daihatsu Sirion generasi baru versi Malaysia.

Bila dibandingkan dengan Sirion generasi kedua, kenaikannya cukup tinggi. Berdasarkan situs resmi Daihatsu, Sirion tipe paling bawah dijual Rp 167.525.000 dan termahal Rp 180.000.000 on the road DKI Jakarta.

Generasi terbaru yang ada di Malaysia bernama Myvi ini memang punya wajah baru lebih segar. Jantung pacu masih dibekali mesin 1,3-liter namun menggunakan tipe 1NR-VE, DOHC, Dual VVT-i.

Baca juga: Dikirim dari Malaysia, Spesifikasi Sirion Tak Berubah

Klaim di atas kertas tenaganya meningkat 5 ps atau menjadi 100 ps karena sebelumnya hanya 95 ps dan torsi maksimum 121 Nm. Mengenai harga, di Malaysia dijual RM 44.300 atau setara dengan Rp 143 jutaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com