Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resmi Meluncur, Ini Harga Wuling Cortez Sang Pesaing Innova

Kompas.com - 08/02/2018, 17:11 WIB
Aditya Maulana,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

Jakarta, KOMPAS.com — Setelah diperkenalkan pada akhir 2017, Wuling resmi meluncurkan Cortez di Indonesia. Multipurpose vehicle (MPV) pesaing Toyota Innova ini dibanderol mulai Rp 218 juta hingga Rp 264 juta on the road DKI Jakarta dan sekitarnya.

Model kedua Wuling di pasar otomotif nasional itu dihadirkan sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Bahkan, proses pengembangannya pun dilakukan di Indonesia sehingga merek asal China itu optimistis bisa diterima dengan baik oleh konsumen.

“Model ini akan menjadi pilihan buat keluarga Indonesia di segmen MPV,” ucap President of Wuling Motors Indonesia Xu Felyun di kawasan Jakarta Pusat, Kamis (8/2/2018).

Baca juga: RUU TNI Sah Jadi Undang-Undang, Ini Poin-poin Perubahannya

Sisi jantung pacu dibekali mesin bensin 1.8-liter, DOHC 4-silinder yang mampu menghasilkan tenaga 129 tk dan torsi 174 Nm. Mesin tersebut berpadu padan dengan dua pilihan transmisi, yakni manual 6-percepatan dan otomatis berteknologi intelligent AMT 5-percepatan.

Fitur yang ditawarkan kepada konsumen meliputi Automatic Vehicle Holding (AVH) yang  berfungsi membuat mobil tetap berhenti dalam kondisi jalan menanjak, menurun, ataupun datar.

Selanjutnya, Electronic Stability Control (ESC) yang berfungsi menjaga kestabilan berkendara secara otomatis ketika adanya indikasi pengemudi mengalami kehilangan kendali.

Baca Juga: Isuzu Belum Lupakan Panther

Fitur lain adalah Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake force Distribution (EBD), dan Brake Assist (BA). Terakhir, fitur kamera belakang yang dilengkapi dengan dua sensor depan dan empat sensor belakang.

Berikut daftar harga Wuling Cortez
Rp 218.000.000 1.8 6 MT
Rp 228.000.000 1.8 i-AMT
Rp 233.000.000 1.8 Lux + i-AMT
Rp 254.000.000 1.8 Lux + 6 MT
Rp 264.000.000 1.8 Lux+ i- AMT

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Houthi Luncurkan Rudal ke Israel di Tengah Konflik dengan AS, Dicegat IDF
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau