Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Studi Baru, Taksi “Online” Mengancam Penjualan Mobil

Kompas.com - 18/11/2017, 12:02 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

Detroit, KompasOtomotif – Perusahaan riset dan analis IHS Markit merilis hasil studi, di mana penjualan kendaraan global akan turun dalam dua dekade ke depan. Merek menyebut ini karena konsumen semakin memilih layanan transportasi berbasis online seperti Uber.

Mengutip Autonews, Jumat (17/11/2017) para analis memproyeksi di empat wilayah, penjualan mobil pribadi tahunan di Amerika Serikat, Eropa, China dan India akan menurun selama 23 tahun ke depan menjadi 54 juta unit pada tahun 2040. Saat ini tercatat ada sekitar 67 juta unit dijual per tahun saat ini di daerah tersebut.

"Paradoks otomotif yang hebat, di mana lebih banyak perjalanan menggunakan mobil daripada sebelumnya, tapi lebih sedikit mobil yang dibutuhkan oleh setiap orang. Ini akan menjadi masa depan baru industri otomotif. Pergeserannya baru saja dimulai,” ujar Daniel Yergin, IHS Vice Chairman.

Baca juga : Revisi Regulasi Taksi Online Resmi Berlaku

Industri mobilitas tersebut seperti Uber, Didi Chuxing di China dan beberapa yang lainnya, akan melakukan pembelian lebih dari 10 juta mobil pada 2040 sebagai armada, dibanding di 2017 yang hanya 300.000 unit.

Ilustrasi taksi online Uber Ilustrasi taksi online Uber

Meski mobil yang terjual menjadi lebih sedikit, permintaan minyak bumi ternyata meningkat. Namun itu disebut-sebut untuk kebutuhan non-transportasi, di mana saat ini 98 juta barel per hari menjadi 115 juta barel per hari pada 2040. Yergin mencatat, nantinya mobil hanya menyumbang sepertiga permintaan minyak.

Mobil Listrik

Hasil temuan lain dari penelitian ini, 80 persen kendaraan yang terjual di seluruh dunia pada 2040, masih menggunakan beberapa jenis mesin pembakaran dalam berbahan bakar minyak.

Menurut IHS Markit, semua kendaraan listrik akan menyumbang 19 persen penjualan. Sementara plug-in hybrid diperkirakan bakal berkontribusi 14 persen. Kemudian mobil bermesin bensin atau solar akan menghasilkan sekitar 62 persen penjualan mobil baru, turun dari 98 persen pada tahun lalu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com