Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tren Pembelian Mobil Menjelang Lebaran 2025

Kompas.com - 10/03/2025, 07:22 WIB
Muh. Ilham Nurul Karim,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Menjelang Lebaran 2025, tren pembelian mobil baru diprediksi mengalami peningkatan.

Selain sebagai persiapan mudik, momentum ini dimanfaatkan oleh berbagai diler untuk menawarkan promo menarik selama bulan Ramadhan.

Seva, salah satu platform jual beli dan kredit mobil, mencatat bahwa tren ini sudah terjadi sejak tahun lalu, dengan lonjakan penjualan mencapai 12-14 persen.

Baca juga: Ganjil Genap Jakarta Kembali Berlaku Pekan Ini

“Di bulan-bulan menjelang Lebaran, angka penjualan meningkat cukup signifikan. Tahun lalu kenaikannya sekitar 12 persen hingga 14 persen,” ujar David Thamrin, Product and Growth Division Head Seva, di Jakarta beberapa waktu lalu.

David memperkirakan tren yang sama akan berlanjut tahun ini, dengan LCGC (low cost green car) masih menjadi pilihan utama masyarakat.

Menurutnya, konsumen saat ini lebih berhati-hati dalam mengatur pengeluaran, sehingga mobil dengan harga terjangkau dan efisiensi bahan bakar yang baik menjadi daya tarik tersendiri.

“Mayoritas pembeli merupakan first car buyer. Karena itu, model seperti Sigra, Calya, Ayla, dan Agya masih menjadi favorit,” ujarnya.

Mobil LCGC, khususnya yang berkonfigurasi tiga baris atau 7-seater, menjadi opsi menarik bagi keluarga yang berencana mudik bersama.

Baca juga: Alva Target Bangun 200 Titik Boost Charge Station

Dengan harga di bawah Rp 200 juta, kendaraan ini dianggap mampu mengakomodasi kebutuhan perjalanan jarak jauh dengan lebih ekonomis.

Di sisi lain, daya beli masyarakat masih dipengaruhi oleh berbagai faktor, termasuk kenaikan Pajak Pertambahan Nilai (PPN).

Hal ini mendorong sebagian konsumen untuk mempertimbangkan mobil bekas sebagai alternatif yang lebih terjangkau.

Baca juga: Legenda Perancis Tonton Timnas Indonesia di Sydney, Skor 5-1 Menipu

“Kondisi ekonomi yang menantang membuat sebagian konsumen beralih ke mobil bekas. Namun, kami melihat ada potensi pertumbuhan di industri ini, terutama dengan kemudahan transaksi dan beragamnya pilihan harga,” kata David.

Dengan tren ini, baik penjualan mobil baru maupun bekas diperkirakan akan mengalami peningkatan signifikan menjelang musim mudik Lebaran tahun ini.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau