JAKARTA, KOMPAS.com - Beredar video viral di media sosial yang memperlihatkan Wuling Binguo EV menabrak ruko. Disebutkan bahwa kejadian tersebut dikarenakan pengemudi salah menginjak pedal.
Video tersebut diunggah oleh akun Instagram @kabarbintaro, belum lama ini. Pada video terlihat Binguo EV sampai menaiki dua anak tangga dan menabrak ruko di Victoria Lane, Alam Sutera, Tangerang.
Baca juga: Pengemudi Salah Injak Pedal Gas, Xpander Tercebur ke Selokan
"Infonya ingin parkir, tapi dikirain sudah pindah gigi ke P, tahunya belum," tulis keterangan pada unggahan tersebut.
View this post on Instagram
Marcell Kurniawan, Training Director The Real Driving Centre (RDC) mengatakan, jadi memang saat mengemudi mobil matik, tetap perlu untuk memastikan posisi tuas persneling, dengan melihat informasi di instrumen cluster.
"Kalau dilihat dari kondisi tangga, bukan sekadar salah posisi di D. Namun, juga pengemudi kemungkinan salah injak pedal. Seharusnya injak rem, malah injak gas," ujar Marcell, saat dihubungi Kompas.com, Selasa (3/12/2024).
Baca juga: Salah Injak Pedal, Mitsubishi L300 Tabrak 3 Kendaraan di Banyuwangi
Marcell menambahkan, insiden salah injak pedal gas lebih banyak terjadi pada pengemudi pemula. Namun, bukan berarti pengemudi yang berpengalaman tidak bisa mengalami kejadian serupa.
"Biasanya, karena tidak fokus, kelelahan, atau terdistraksi. Untuk itu, perlu dilatih, dibiasakan, menjadi kebiasaan, dan akhirnya jadi perilaku," kata Marcell.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.