Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengemudi Salah Injak Pedal Gas, Xpander Tercebur ke Selokan

Kompas.com - 06/05/2024, 14:21 WIB
Aprida Mega Nanda,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Viral di media sosial video mobil Mitsubishi Xpander tercebur ke selokan air di Jalan Arteri, Kelapa Gading, Jakarta Utara. Salah satunya diunggah oleh akun Instagram lowslow.indonesia.

Perisitiwa yang terjadi pada Minggu (5/5/2024) ini diketahui akibat pengemudi salah menginjak pedal gas.

“Awalnya, kendaraan Mitsubishi Xpander dengan nomor polisi B 2718 BZJ, pengemudi berinisial SDB melaju di Jalan Arteri Kelapa Gading. Saat ingin memutar arah di dekat Indomaret yang seharusnya menginjak rem, salah menginjak gas sehingga tercebur ke parit (selokan),” ucap Kasatlantas Polres Metro Jakarta Utara, Kompol Edy Purwanto.

Baca juga: Pelat Nomor Khusus dengan Kode ZZ Dibikin Terbatas dan Dijatah

Beruntung tak ada korban jiwa atau luka-luka dalam peristiwa itu. Namun mobil Mitsubishi Xpander itu mengalami kerusakan, dan kemasukan air sampai ke bagian mesin serta kabin. 

 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Lowslowmotif (@lowslowmotif)

Training Director The Real Driving Centre (RDC) Marcell Kurniawan mengatakan, salah injak pedal gas menjadi kesalahan yang banyak dilakukan pengemudi mobil matik.

Tak hanya pengemudi pemula yang baru belajar nyetir, pengemudi berpengalaman pun tetap berisiko melakukan salah injak pedal.

“Bisa juga memang green driver (pemula) yang kadang salah menempatkan kaki antara pedal rem dan gas, sehingga bisa saja panik dan malah menginjak lebih dalam,” ujar Marcell.

Meski begitu, Marcell melanjutkan, tak menutup kemungkinan seorang yang sudah berpengalaman bisa melakukan kesalahan injak pedal gas. Umumnya, hal tersebut bisa terjadi karena faktor kelelahan.

Baca juga: Simak Syarat dan Biaya Resmi Mutasi Kendaraan per Mei 2024

“Seorang pengemudi bisa saja salah menginjak pedal, mungkin karena kelelahan sehingga melakukan tindakan yang tidak direncanakan,” kata dia.

Menginjak pedal gasPokPak05 Menginjak pedal gas

Selain itu, ada satu faktor lagi yang menyebabkan seseorang bisa salah menginjak pedal. Faktor ini terkait dengan aspek medis seseorang, istilahnya uncoordinated movement atau gerakan tubuh yang tidak terkoordinasi.

“Saran saya jangan mengemudi saat kondisi mengantuk atau lelah. Usahakan istirahat dan segarkan diri kembali dengan istirahat sebelum melanjutkan perjalanan,” ucap Marcell.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau