Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penjualan Mobil Hybrid Naik 49 Persen, Ini Daftar Model Terlaris

Kompas.com - 06/08/2024, 07:09 WIB
Ruly Kurniawan,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pasar mobil listrik berteknologi hibrida alias Hybrid Electric Vehicle (HEV) berhasil kembali meningkat, di tengah kelesuan daya beli masyarakat terhadap sektor otomotif nasional semester I/2024.

Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), selama enam bulan pertama tahun ini terdapat 25.791 unit HEV baru yang telah didistribusi (wholesales) oleh para pabrikan.

Jumlah tersebut meningkat 49 persen bila dibandingkan periode sama tahun sebelumnya yang mencapai 17.305 unit. Adapun kinerja penjualan mobil baru di Tanah Air, minus 19,4 persen dari 506.427 unit menjadi 408.012 unit.

Baca juga: Setelah Recaro dan BBS, Produsen Simulator Balap juga Umumkan Bangkrut

Oto Journey 2024 dengan Toyota Kijang Innova Zenix HybridKOMPAS.com Oto Journey 2024 dengan Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid

Berkat capaian itu HEV menguasai 68 persen pasar mobil listrik nasional (37.731 unit). Hanya saja pertumbuhannya masih tidak sepesat BEV yang tumbuh 104 persen selama Januari-Juni 2024 menjadi 11.940 unit yoy.

Lebih rinci tren positif pada pasar mobil hybrid berbanding lurus terhadap model atau produk yang ditawarkan. Tahun lalu, sedikitnya hanya ada 10 HEV yang bisa dipilih konsumen tapi saat ini sudah mencapai 21 model.

Adapun beberapa produk mobil hybrid baru seperti Honda CR-V dan Accord HEV, Lexus LM 350h, Morris Garage (MG) VS HEV, sampai Great Wall Motors (GWM) Tank 500 dan GWM Haval H6 HEV sebagai perwakilan dari Negri Tirai Bambu.

Kendati demikian, pilihan utama masyarakat Indonesia pada mobil hybrid masih jatuh pada Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid. Terbukti, mobil rakitan PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) ini mampu terjual 10.074 unit.

Tepat berada di bawahnya, ada dua produk Suzuki yang juga sudah dirakit lokal yaitu XL7 Hybrid (4.943 unit) dan Ertiga Hybrid (2.391 unit). Sedangkan CR-V Hybrid yang menjalani debut pada awal tahun lalu berada di urutan ke-5.

Baca juga: Perbandingan Harga Mobil Indonesia dan Thailand

GWM Tank 500 di GIIAS 2023KOMPAS.com/ Daafa Alhaqqy Muhammad GWM Tank 500 di GIIAS 2023

Berikut daftar mobil hybrid terlaris di Indonesia Januari-Juni 2024:

1. Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid: 10.074 unit
2. Suzuki XL7 Hybrid: 4.943 unit
3. Suzuki Ertiga Hybrid: 2.391 unit
4. Toyota Yariss Cross Hybrid: 2.077 unit
5. Honda CR-V e:HEV: 1.639 unit
6. Toyota Alphard Hybrid: 1.075
7. Suzuki Grand Vitara: 1.044 unit
8. Lexus LM 350h: 816 unit
9. Lexus RX 350h: 476 unit
10. Wuling Almaz Hybrid: 319 unit
11. Toyota Vellfire Hybrid: 210 unit
12. Honda Accord HEV: 146 unit
13. MG VS HEV Magnify: 145 unit
14. GWM Tank 500 Hybrid: 115 unit
15. Toyota Camry Hybrid: 74 unit
16. Nissan Kicks E-Power: 69 unit
17. Lexus RX 500h: 45 unit
18. Lexus RX 450h+: 40 unit
19. Toyota Corolla Cross Hybrid: 38 unit
20. GWM Haval H6 HEV: 35 unit
21. Toyota Corolla Altis Hybrid: 20 unit

Daftar mobil hybrid terlaris di Indonesia semester I-2023:

1. Toyota Kijang Innova Zenix HEV: 9.262 unit
2. Suzuki Ertiga Hybrid: 3.595 unit
3. Suzuki XL7 Hybrid: 1.550 unit
4. Toyota Corolla Cross Hybrid: 841 unit
5. Suzuki Grand Vitara Hybrid: 711 unit
6. Lexus RX350h: 473 unit
7. Toyota Camry Hybrid: 292 unit
8. Wuling Almaz RS Hybrd: 140 unit
9. Lexus ES 300h: 104 unit
10. Toyota Yaris Cross: 97 unit

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau