Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waspada Macet, Jembatan GDC Depok Sedang Dalam Perbaikan

Kompas.com - 27/02/2024, 06:42 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Jembatan yang terletak di Grand Depok City (GDC) sedang dalam perbaikan. Pengerjaan sudah dilakukan mulai Senin (26/2/2024) malam, diharapkan bisa selesai pagi hari.

Informasi tersebut diunggah oleh akun Instagram @depok.update, yang menyebutkan akan ada pengerjaan perbaikan sambungan jembatan GDC mulai pukul 21.00 WIB hingga 05.00 WIB. Perbaikan akan dilakukan oleh tim dari Ronald Sinaga yang terkenal dengan panggilan Bro Ron di media sosial.

Baca juga: Bus BTS Depok Segera Beroperasi, Warga Naik Gratis 2 Tahun

Kondisi jalan tersebut memang cukup membahayakan, apalagi letaknya yang berada di atas jembatan. Selain itu, proyek perbaikan ini juga sudah berkali-kali dilakukan dan kemudian kembali rusak alias tidak awet.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Depok Update | Info Seputar Kota Depok (@depok.update)

Dengan adanya perbaikan jalan ini, tentu pihak kepolisian juga akan membantu terkait rekayasa lalu lintas. Sehingga, tidak terjadi kemacetan yang parah akibat kendaraan bermotor yang melintas.

"Kami sudah siapkan personil yang jaga akan kami layani dan melakukan pendampingan, penutupan ataupun pengalihan arus sifatnya kondisional. Diharapkan selesai tepat waktu," ujar Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polres Metro Depok Kompol Multazam Lisendra, kepada Kompas.com, Senin (26/2/2024).

Baca juga: Jajal Tol Cijago dari Depok ke Bandara Soetta, Tidak Sampai Satu Jam

Rekayasa lalu lintas pada pengerjaan perbaikan sambungan jembatan GDC DepokDok. Polres Metro Depok Rekayasa lalu lintas pada pengerjaan perbaikan sambungan jembatan GDC Depok

"Dari rencana sampai jam 5 pagi, kita lihat nanti, kami prioritaskan warga Depok yang akan berangkat kantor atau sekolah, beraktivitas demi masa depan pagi hari esok," kata Multazam.

Bagi warga Depok yang akan melintas, disarankan untuk mencari jalur alternatif lainnya. Sehingga, tidak terjadi penumpukan yang dapat mengakibatkan kemacetan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau