Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Begini Cara Mudah Parkir Mobil Paralel

Kompas.com - 30/12/2023, 10:02 WIB
Selma Aulia,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketika musim libur Tahun Baru seperti saat ini lahan parkir biasanya dipenuhi dengan kendaraan, apalagi di tempat wisata atau pusat keramaian kota.

Kondisi ini tentu membuat kendaraan roda empat mengalami kesulitan saat menemukan tempat parkir yang sesuai. Situasi ini membuat mobil akhirnya harus parkir secara paralel.

Bagi sebagian pengemudi, parkir paralel merupakan musuh terbesar karena kondisi mobil di depan dan belakang cukup berdekatan. Sehingga, bagi yang tidak biasa akan mengalami kesulitan.

Baca juga: Libur Akhir Tahun, Polisi Imbau Masyarakat Soal Manajemen Perjalanan

Ketua Indonesia Parkir Association (IPA) Rio Octaviano, membagikan cara mudah yang bisa dilakukan pengemudi untuk parkir paralel.

Pertama, pastikan lokasi parkir memang diperuntukkan parkir paralel. Biasanya, terdapat marka khusus yang telah disediakan oleh pemilik tempat.

“Lalu periksa jarak mobil Anda dari kendaraan depan dan belakang, serta pastikan mobil sejajar dengan mobil yang terparkir di samping,” ucapnya Rio dalam keterangan resminya, Senin (23/5/2023).

Baca juga: Apakah Motor Listrik Honda EM1 e: Bisa Menerobos Banjir?

Kedua, berikan penanda bagi pengendara mobil lainnya jika Anda sedang ingin parkir di tempat tersebut dengan cara menghidupkan lampu sein. Ini berguna agar kendaraan lain tidak tergesa-gesa.

Kemudian, pengemudi bisa masuk parkir dengan mundur terlebih dahulu karena akan lebih mudah.

“Apabila Anda memulai masuk parkir dengan posisi bagian depan terlebih dahulu maka diperlukan manuver dan waktu yang lebih lama hingga menyelesaikan parkir dengan rapi," ucap Rio.

Baca juga: Daihatsu Pastikan Produksi dan Distribusi di Indonesia Berjalan Normal

Guna memposisikan mobil agar lebih rapi, gunakan teknik angka 8 dengan mulai dari posisi awal sejajar pada mobil samping, lalu putar kemudi ke arah kiri atau kanan tergantung dari lokasi parkir paralel.

“Kemudian berjalan mundur hingga sudut belakang mobil Anda mencapai sudut parkir. Lanjut putar balik kemudi ke arah berlawanan dan maju perlahan hingga mobil Anda berada sejajar di tempat parkir paralel,” ucap Rio.

Perlu diperhatikan, jangan menginjak gas terlalu dalam agar pergerakan mobil tidak agresif. Pengendara harus bisa mengendalikan pedal rem dan pedal gas secara seimbang. Jika tidak, dikhawatirkan akan menyenggol mobil lain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Apakah Indonesia Masih Bisa Lolos ke Piala Dunia 2026?
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau