Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Stoner Beri Saran ke Honda Siapa Calon Pengganti Marquez

Kompas.com - 03/11/2023, 09:42 WIB
Gilang Satria,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

Sumber Crash.net

JAKARTA, KOMPAS.com - Legenda MotoGP Casey Stoner memberikan saran kepada Honda agar mencari pengganti Marc Marquez dari pebalap Moto2 dan bukan dari pebalap MotoGP yang sudah berpengalaman.

Mantan juara dunia dua kali itu mengatakan, mengambil pebalap MotoGP memang lebih berpengalaman namun juga punya risiko karena pebalap sudah punya beban tersendiri.

Baca juga: Alex Marquez Tidak Sabar Lihat Kakaknya Pakai Motor Ducati

Casey Stoner saat menjadi test rider Ducati pada MotoGP 2018Twitter @Official_CS27 Casey Stoner saat menjadi test rider Ducati pada MotoGP 2018

“Semua orang suka berbicara pengalaman, tetapi seringkali hal itu menjadi beban. Ideologi mereka sendiri tentang apa yang mereka inginkan," ujar Stoner dilansir dari Crash, Jumat (3/11/2023).

“Ketika Anda memiliki pebalap muda yang cepat, lapar dan bersedia melakukan apa pun, saya pikir itulah pilihan yang harus mereka ambil. Anda tidak memerlukan pemimpin tim jika orangnya tepat," kata Stoner.

Stoner yang terakhir juara dunia bersama Repsol Honda pada 2012 mengatakan, pebalap yang sudah berpengalaman cenderung egois dan menginginkan sesuatu sesuai dengan kemauannya.

Baca juga: Tilang Uji Emisi Jakarta Barat Jaring 136 Kendaraan

Marc Marquez saat berlaga pada MotoGP Mandalika 2023Dok. @marcmarquez93 Marc Marquez saat berlaga pada MotoGP Mandalika 2023

“Mudah untuk mengatakan bahwa membutuhkan pebalap berpengalaman untuk memimpin pengembangan, namun ketika pebalapnya belum yang bersedia melakukan segalanya dia jadi egois," kata Stoner.

Sebaliknya kalau mecari pebalap muda maka tim akan mendapat banyak aspek baru yang mungkin tidak pernah dipikirkan sebelumnya.

"Anda dapat mengubah segalanya, ada begitu banyak aspek yang harus mereka (tim) jelajahi. Jika mereka mendapatkan seseorang yang bersedia keluar dari zona nyamannya,” ujar Stoner.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau