Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mekanik Hyundai Indonesia Menang Kompetisi Kejuaraan Dunia di Korea

Kompas.com - 30/10/2023, 16:56 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mekanik Hyundai Indonesia berhasil membuat harum nama Indonesia. Haydar Ali, mekanik diler Hyundai Arista Margonda sebagai Grand Champion pada Hyundai World Skill Olympics (WSO) 2023.

Penyelenggaraan WSO ke-14 ini berlangsung di Hyundai Cheonan Global Learning Center dan Novotel Seoul Yongsan Hotel, Korea Selatan, pada 23-27 Oktober 2023.

Baca juga: Mekanik Andalan Hyundai Indonesia Ikut Kejuaraan Dunia di Korea

Kompetisi ini melibatkan 138 peserta yang meliputi 75 teknisi dan 63 supervisor dari 56 negara.

Selain mengharumkan nama Indonesia, kemenangan Haydar juga membuktikan keandalan Arista Group dalam membina personelnya yang ditempatkan di lebih dari 100 diler di 69 kota di Indonesia.

Haydar Ali, mekanik andalan Hyundai Arista Margonda, menjadi pemenang pada Hyundai World Skill Olympics 2023 di Korea SelatanDok. Arista Group Haydar Ali, mekanik andalan Hyundai Arista Margonda, menjadi pemenang pada Hyundai World Skill Olympics 2023 di Korea Selatan

Arista Group yang saat ini mengelola diler untuk sembilan brand otomotif, memiliki berbagai program untuk peningkatan keterampilan sumber daya manusianya, termasuk para mekanik.

Christoforus Ronny Ng, Director Hyundai Arista Group, mengatakan, Arista Group bangga atas kemenangan Haydar Ali sebagai perwakilan Indonesia pada Hyundai World Skill Olympics 2023 di Korea.

Baca juga: Komunitas Hyundai Stargazer Owner Indonesia Rayakan Hari Jadi Pertama

Melakukan persiapan menjelang Hyundai World Skill Contest 2023Foto: Hyundai Melakukan persiapan menjelang Hyundai World Skill Contest 2023

"Kemenangan Haydar merupakan bukti bahwa pembinaan yang konsisten adalah kunci dari kesuksesan dan landasan untuk memberikan layanan terbaik,” ujar Ronny, dalam keterangan resminya, Senin (30/10/2023).

Sebelum terpilih sebagai perwakilan Indonesia, Haydar sudah lebih dulu lolos dalam kompetisi tingkat nasional dan regional. Dengan kemenangan tersebut, Haydar diharapkan dapat terus menumbuhkan motivasi untuk membangun jenjang karirnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau