Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ulas Spesifikasi All New BMW X1 yang Baru Meluncur

Kompas.com - 29/07/2023, 08:42 WIB
Aprida Mega Nanda,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - BMW Indonesia resmi meluncurkan generasi ketiga dari entry level Sport Activity Vehicle (SAV) All New X1, di Jakarta, pada Jumat (28/7/2023).

Mobil yang sudah dirakit di dalam negeri, tepatnya di Gaya Motor, Sunter, Jakarta Utara, hadir dengan berbagai peningkatan baik dari segi desain hingga teknologi.

“Sejak generasi pertamanya dihadirkan pada tahun 2009, lebih dari 2,7 juta unit BMW X1 telah terjual secara global. Dengan volume penjualan yang mengesankan, kami berharap BMW X1 terbaru dapat melanjutkan kesuksesan menjadi salah satu model terlaris kami,” ucap Ramesh Divyanathan, President Director BMW Group Indonesia.

Baca juga: Jokowi Lobi Pengusaha China untuk Ikut Bangun Ekosistem EV di Indonesia

BMW X1Kompas.com/Nanda BMW X1

Eksterior

Secara dimensi, All New BMW X1 memiliki panjang 4.500 mm, tinggi 1.642 mm dan lebar 1.845 mm. Artinya, generasi anyar dari X1 ini lebih panjang, lebar dan tinggi dari versi sebelumnya.

BMW X1 terbaru kini tampil jauh lebih modern dan menarik. Desain permukaan, garis dan detail aksen eksterior BMW X1 terbaru tampilkan identitas SAV yang lebih tegas.

Pada bagian fascia masih didominasi dengan ciri khas BMW double kidney grille berukuran besar, yang dipadukan dengan lampu depan LED. Garis-garis berbentuk X ke samping dan chrome strips yang eye-catching di lower air intake semuanya tegaskan desain terbaru ini.

Dari samping, tampilan BMW X1 sDrive18i xLine semakin kokoh berkat penggunaan pelek 18 inci BMW Style 866. Garis bodi yang tegas dan roofline yang panjang membedakan fitur siluet model baru membuat mobil ini terlihat lebih dinamis.

Pada bagian buritan, kaca belakang tampak ramping. Didukung dengan bumper besar dan spoiler di bagian atas yang membuat mobil ini terlihat sporty. Tampilannya juga semakin mewah dan menarik berkat lampu rem dengan desain L shapes.

Baca juga: Jangan Sepelekan Kecepatan Sepeda Listrik kalau Kecelakaan Tetap Fatal

BMW Group Indonesia resmi meluncurkan All New BMW X1. KOMPAS.com/Adityo Wisnu BMW Group Indonesia resmi meluncurkan All New BMW X1.

Interior

Halaman:


Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com