Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sempat Diisukan Jadi Mobil Listrik Esemka, Neta V Meluncur di Malaysia

Kompas.com - 10/05/2023, 09:02 WIB
Stanly Ravel

Editor

 

JAKARTA, KOMPAS.com - Sempat diisukan jadi mobil listrik PT Solo Manufaktur Kreasi atau Esemka, ternyata Neta V, produk keluaran Hozon Auto asal China, justru masuk pasar Malaysia.

Mengutip dari Paultan.org, Intro Synergy sebagai distributor Hozon Auto di Malaysia, meluncurkan Neta V yang pada Februari lalu sempat ramai di Indonesia dengan emblem Esemka.

Tak hanya itu, Neta V juga langsung dinobatkan sebagai mobil listrik paling terjangkau di Malaysia dengan harga 99.800 ringgit, atau sekitar Rp 331 jutaan.

Baca juga: Mobil Listrik Omoda 5 Dipastikan Meluncur di GIIAS 2023

Hozon Auto NetaV yang diduga bakal jadi mobil listrik EsemkaTangkapan layar group WhatsApp Hozon Auto NetaV yang diduga bakal jadi mobil listrik Esemka

Neta V datang menggunakan baterai lithium produksi CATL berkapasitas 38,54 kWh, dengan kemampuan menempuh jarak hingga 380 km berdasarkan standar NEDC.

Untuk pengisian daya mencapai 9 jam menggunakan Type 2 (AC). Sementara bisa lebih cepat dengan CCS2 (DC) berdaya 100 kW, yakni dari 30 hingga 80 persen hanya dalam waktu 30 menit.

Olahan tenaga motor listriknya diklaim sebesar 94 tk dan torsi maksimal 150 Nm. Dengan modal tersebut, Neta V mampu melesat dari titik 0 hingga 50 kpj dalam waktu 3,9 detik, dan punya kecepatan maksimal 120 kpj.

Baca juga: Bocor Foto Mobil Listrik yang Diduga Jadi Produk Esemka

Neta V hanya dipasarkan dalam satu varian menggunakan pelek 16 inci, serta lampu depan yang mengaplikasi proyektor hologen.

Mobil listrik Neta V meluncur di MalaysiaPAULTAN Mobil listrik Neta V meluncur di Malaysia

Untuk DRL dan lampu belakang menggunakan LED. Bagian kabin terdapat jok kulit, AC yang dilengkapi filter udara HEPA N95, kamera mundur, serta rem elektronik.

Sebagai sarana hiburan, Neta V dilengkapi dengan layar sentuh berdimensi 14,6 inci yang posisinya berada pada bagian tengah dasbor.

Perangkat keselamatan berkendara seperti ABS, EBD, brake assist, kontrol traksi serta ESC juga sudah menjadi perangkat standar. Selain itu, ada juga beberapa fitur tambahan seperti indikator tekanan udara ban, cruise control, serta hill start assist.

Baca juga: Hasil Konsumsi BBM Suzuki S-Presso Diajak Jalan ke Luar Kota

Mobil listrik Neta V meluncur di MalaysiaPAULTAN Mobil listrik Neta V meluncur di Malaysia

Tiap pembelian Neta V akan disertai garansi bodi selama 10 tahun dan suku cadang 5 tahun atau 150.000 km. Untuk motor listrik, mendapat jaminan selama 180.000 km atau delapan tahun.

Selain Neta V, ke depannya Hozon Auto juga akan meluncurkan varian lain, yakni Neta U dan Neta S di Malaysia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau