Senin pagi besok (24/4/2023), lalu lintas di seluruh wilayah Ibukota Jakarta diprediksi lancar, mengingat sebagian besar masyarakat belum kembali melakukan aktivitas. Pusat ekonomi dan perkantoran kemungkinan baru ramai seperti biasa mulai Selasa (25/4/2023).
Baca juga: Ganjil Genap di Jakarta Kembali Berlaku Setelah Cuti Bersama Lebaran
4. Jokowi Imbau Pemudik Kembali ke Jakarta Setelah 26 April 2023
Presiden RI Joko Widodo mengimbau masyarakat untuk menunda kepulangan ke Ibu Kota untuk mengurai kemacetan yang kerap terjadi di sekitar Tol Jakarta-Cikampek.
Menurutnya, volume kendaraan yang pada beberapa hari yang lalu merupakan puncak arus mudik tertinggi sepanjang sejarah. Jokowi bersyukur pemerintah dan seluruh pihak yang terlibat serta peran masyarakat, dapat mengelola arus mudik dengan sebaik-baiknya.
Baca juga: Jokowi Imbau Pemudik Kembali ke Jakarta Setelah 26 April 2023
5. Viral Video Kebakaran Nissan Grand Livina karena Peredam Panas
Beredar sebuah video Nissan Grand Livina terbakar ketika dalam perjalanan. Video tersebut diunggah akun Instagram @achmad_subechi, lengkap dengan memberikan penjelasan terkait kemungkinan penyebabnya.
Akun tersebut menjelaskan ada komponen yang sangat mudah terbakar bila terkena panas. Selain itu, ada video percobaan yang membuktikan komponen yang dimaksud dipanaskan menggunakan heater akan mudah sekali terbakar.
Baca juga: Viral Video Kebakaran Nissan Grand Livina karena Peredam Panas
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.