Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mercedes-Benz Punya 19 Mobil Baru, Meluncur Tahun Ini

Kompas.com - 29/03/2023, 17:41 WIB
Dio Dananjaya,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI) bakal agresif tahun ini. Pabrikan asal Jerman itu berencana untuk meluncurkan belasan mobil baru sampai akhir 2023.

"19 kendaraan baru akan kita penuhi tapi baru akan dimulai bulan Mei," ujar Kariyanto Hardjosoemarto, Deputy Director Marketing Communication & PR PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia, di Jakarta (28/3/2023).

Menurutnya, peluncuran produk baru jadi strategi Mercedes-Benz meningkatkan penetrasi di pasar Indonesia. Apalagi pada tahun lalu, merek Three Pointed Star ini berhasil meraih angka terbanyak di segmen mobil mewah, dengan penjualan retail 3.184 unit.

Baca juga: Berapa Suhu Ideal AC Mobil supaya Hemat BBM?

Mobil listrik Mercedes-Benz EQE 350+Dok. Mercedes-Benz AG Mobil listrik Mercedes-Benz EQE 350+

Adapun pada dua bulan pertama tahun ini telah meraih 475 unit, atau meningkat 86 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Sementara itu, Hari Arifianto, Deputy Director Sales Operation & Product Management MBDI, mengatakan, belasan model baru tersebut akan mengisi seluruh segmen.

Termasuk jajaran mobil listrik yang kemungkinan bakal didatangi EQA, EQB, EQC dan EQS SUV.

Baca juga: Tim RNF Aprilia Tetap Minta Marquez Dihukum Lebih Berat

"Top line-nya sudah nih, EQS, ada EQE. Nah ini (mobil listrik baru) yang mungkin yang harganya sangat menarik, dan mobilnya juga compact," ucap Hari.

“Ini sangat kompetitif, orang tidak akan nyangka kalau ini harga Mercedes-Benz," kata dia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com