Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024

Ubahan yang Dilakukan dalam Proses Konversi Motor Listrik

Kompas.com - 06/02/2023, 15:12 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Konversi motor bensin menjadi motor listrik dianggap bisa mempercepat terbangunnya era elektrifikasi. Pemerintah juga mendukung upaya tersebut dengan membuat aturan khusus kendaraan berdaya baterai sehingga motor listrik konversi diakui secara legal.

Sayangnya, biaya konversinya membutuhkan dana yang tidak sedikit. Sehingga, prosesnya perkembangannya agak pelan.

Beberapa bengkel konversi mulai dilatih agar mampu menghasilkan motor listrik konversi yang sesuai standarnya dan memiliki pengakuan secara legal.

Baca juga: Motor Konversi Dapat Insentif, Pemerintah Siapkan Pelatihan Bengkelnya

Konversi Vespa Listrik Elders Garage di PEVS 2022Janlika Putri/ Kompas.com Konversi Vespa Listrik Elders Garage di PEVS 2022

Sebenarnya, ubahan apa saja yang dilakukan pada proses konversi mesin bensin menjadi motor listrik?

CEO Elders Garage Heret Frasthio mengatakan, ubahan yang dilakukan pada proses konversi motor bensin menjadi motor listrik cukup kompleks.

“Yang pasti, mesin diubah dengan dinamo, tangki bensin diubah menjadi baterai, ada juga yang menghubungkan keduanya, komponen tersebut disebut controller yang mengatur kecepatan putaran dinamo,” ucap Heret kepada Kompas.com, Minggu (5/2/2023).

Baca juga: Segini Kisaran Biaya Konversi Mobil Biasa Jadi Mobil Listrik

Konversi vespa klasik menjadi vespa listrik hasil modifikasi Elders Garage dipamerkan di ajang Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2022 di JIExpo Kemayoran, Kamis (28/7/2022). Butuh waktu 3 jam untuk melakukan modifikasi ini.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Konversi vespa klasik menjadi vespa listrik hasil modifikasi Elders Garage dipamerkan di ajang Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2022 di JIExpo Kemayoran, Kamis (28/7/2022). Butuh waktu 3 jam untuk melakukan modifikasi ini.

Dia juga mengatakan selain mesin yang diubah, bagian penerus daya juga diubah cukup banyak.

“Penggeraknya juga terhubung langsung dengan roda belakang, sistem hub itu yang paling canggih di kami,” ucap Heret.

Sistem hub akan memungkinkan penyaluran daya menjadi lebih optimal dan lebih rigkas.

“Tidak butuh rantai dan sejenisnya, kecepatan juga bisa diatur ada level kecepatan juga sehingga lebih nyaman dalam pengoperasiannya,” ucap Heret.

Baca juga: Toyota Sebut Konversi Mobil Listrik Bisa Capai Netralitas Karbon

Konversi vespa klasik menjadi vespa listrik hasil modifikasi Elders Garage dipamerkan di ajang Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2022 di JIExpo Kemayoran, Kamis (28/7/2022). Butuh waktu 3 jam untuk melakukan modifikasi ini.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Konversi vespa klasik menjadi vespa listrik hasil modifikasi Elders Garage dipamerkan di ajang Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2022 di JIExpo Kemayoran, Kamis (28/7/2022). Butuh waktu 3 jam untuk melakukan modifikasi ini.

Untuk melengkapi kenyamanan dalam pengoperasiannya, kami sedang mendesain layar informasi yang menginfokan level baterai.

“Dengan layar informasi itu diharapkan pengendara lebih pas dalam memperkirakan jarak yang akan ditempuh dengan baterai yang terisi secara langsung,” ucap Heret.

Jadi, ada banyak ubahan yang dilakukan di dalam proses konversi motor listrik sehingga biaya tersebut termasuk wajar .

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke