Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 29/01/2023, 13:41 WIB
|

KLATEN, KOMPAS.com - Meski sebuah benda mati, nampaknya bus memiliki karakter yang sangat penting dipahami oleh sopirnya. Hal itu menyebabkan setiap sopir pada suatu perusahaan biasanya diberi satu bus untuk dioperasikan selama beberapa tahun masa kerja.

Ikatan semacam kemistri antara sopir dan bus ini rupanya berhubungan erat dengan akurasi pengendaraan. Seperti yang kita ketahui, dalam mengemudikan suatu kendaraan membutuhkan feeling yang pas.

Maka dari itu umumnya perusahaan bus akan memberikan satu bus untuk satu orang sopir selama beberapa tahun masa kerjanya.

Baca juga: Fitur Andalan Sopir Bus Pariwisata Saat Melintasi Turunan Tajam

Bus pariwisata baru travelinkDOK. ADIPUTRO Bus pariwisata baru travelink

Driver Bus Pariwisata AO Transport Aji mengatakan, sudah menjadi hal yang biasa bila seorang sopir diberi satu bus untuk dioperasikan, dengan kata lain tidak gonta-ganti armada.

“Karena setiap bus memiliki karakter yang berbeda, maka sopir bus perlu membangun hubungan dengan bus yang dikendarainya, maka dari itu wajar kalau satu bus bakal dioperasikan oleh satu sopir,” ucap Aji kepada Kompas.com, Sabtu (28/1/2023).

Dia mengatakan dengan mengoperasikan bus yang sama dalam waktu yang lama maka sopir akan mengetahui karakter bus tersebut dan memahami jika ada perubahan.

Baca juga: Jurus Bus PO Raya Tetap Prima meski Pakai Sasis 25 Tahun

Interior bus pariwisata AO Transportdok. AO Transport Interior bus pariwisata AO Transport

“Dengan begitu jika ada perubahan seperti suspensi menjadi lebih keras, mesin yang menjadi kurang bertenaga dan lain sebagaianya, sopir akan tahu dan menyampaikan ke mekanik untuk dilakukan pemeriksaan,” ucap Aji.

Bagi Aji, tanggung jawab seperti itu diartikan sebagai wujud perusahaan dalam mempercayakan armada kepada sopir untuk dirawat dengan baik layaknya milik sendiri.

“Biar bagaimana pun, bus yang dikemudikan oleh seorang sopir adalah kunci keselamatan saat berkendara, mengantar wisatawan, jadi sangat penting untuk dirawat dengan baik,” ucap Aji.

Baca juga: Viral, Keberanian Sopir Bus PO ALS Taklukan Kelok Kuburan Duo

Bus pariwisata baru PO TAM Laksanabus Bus pariwisata baru PO TAM

Dengan demikian pula, meski seorang sopir lebih akrab dengan mengemudi, Aji mengatakan menjadi lebih tahu soal hal lain seperti mesin dan komponen lainnya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke